Clijsters menguji Azarenka di semifinal
A
A
A
MELBOURNE – Petenis Belgia Kim Clijsters mampu membuktikan diri lebih kuat daripada jago Denmark Caroline Wozniacki.
Bukti paling gres ditunjukkan juara bertahan tunggal putri grand slam Australia Terbuka itu mampu memulangkan Wozniacki, petenis nomor satu dunia itu di babak perempat final Selasa (24/1/2012). Clijsters memastikan lolos ke semifinal setelah menang 6-3, 7-6 (7/4) di Melbourne Park.
Wozniacki yang harus lolos ke semifinal untuk mempertahankan posisi nomor satu dunia lagi-lagi gagal melangkah ke puncak Australia Terbuka dua musim terakhir. Kegagalan itu membuat petenis 21 tahun tersebut terus dikritik sebagai petenis nomor satu dunia yang tidak pernah memenangi titel major.
Setelah mengeliminasi Wozniacki, jalan Clijsters ke final tidak mudah. Dia harus bisa mengalahkan petenis unggulan ketiga Victoria Azarenka dari Belarusia di babak empat besar. Azarenka merebut tiket semifinal setelah memupus mimpi Agnieszka Radwanska (unggulan kedelapan) dalam permainan tiga set 6-7 (0-7), 6-0,6-2.
Namun, petenis Denmark itu tidak terpengaruh dengan berbagai kritik. Dia menegaskan tidak hanya mengejar nomor satu dunia, tapi juga target memenangi grand slam. ’’Anda tahu, saya akan segera kembali, jadi jangan khawatir,’’ kata Wozniacki.
Clijsters yang diunggulkan di posisi ke-11 menunjukkan mental juara di Australia Terbuka 2012. Dia menunjukkan mental juaranya setelah menaklukkan juara Prancis Terbuka Li Na asal China di babak keempat.
Hari ini, Clijsters kembali membuktikan dia layak sebagai favorit untuk mempertahankan gelarnya dengan menyingkirkan Wozniacki.
’’Saya bekerja sangat keras untuk itu. Caroline petarung yang bagus,’’ kata Clijsters.’’Saya bahagia bisa lolos tanpa harus bermain tiga set karena ini (cuaca, Red) sangat panas,’’ lanjut empat kali juara Australia Terbuka itu.
Bukti paling gres ditunjukkan juara bertahan tunggal putri grand slam Australia Terbuka itu mampu memulangkan Wozniacki, petenis nomor satu dunia itu di babak perempat final Selasa (24/1/2012). Clijsters memastikan lolos ke semifinal setelah menang 6-3, 7-6 (7/4) di Melbourne Park.
Wozniacki yang harus lolos ke semifinal untuk mempertahankan posisi nomor satu dunia lagi-lagi gagal melangkah ke puncak Australia Terbuka dua musim terakhir. Kegagalan itu membuat petenis 21 tahun tersebut terus dikritik sebagai petenis nomor satu dunia yang tidak pernah memenangi titel major.
Setelah mengeliminasi Wozniacki, jalan Clijsters ke final tidak mudah. Dia harus bisa mengalahkan petenis unggulan ketiga Victoria Azarenka dari Belarusia di babak empat besar. Azarenka merebut tiket semifinal setelah memupus mimpi Agnieszka Radwanska (unggulan kedelapan) dalam permainan tiga set 6-7 (0-7), 6-0,6-2.
Namun, petenis Denmark itu tidak terpengaruh dengan berbagai kritik. Dia menegaskan tidak hanya mengejar nomor satu dunia, tapi juga target memenangi grand slam. ’’Anda tahu, saya akan segera kembali, jadi jangan khawatir,’’ kata Wozniacki.
Clijsters yang diunggulkan di posisi ke-11 menunjukkan mental juara di Australia Terbuka 2012. Dia menunjukkan mental juaranya setelah menaklukkan juara Prancis Terbuka Li Na asal China di babak keempat.
Hari ini, Clijsters kembali membuktikan dia layak sebagai favorit untuk mempertahankan gelarnya dengan menyingkirkan Wozniacki.
’’Saya bekerja sangat keras untuk itu. Caroline petarung yang bagus,’’ kata Clijsters.’’Saya bahagia bisa lolos tanpa harus bermain tiga set karena ini (cuaca, Red) sangat panas,’’ lanjut empat kali juara Australia Terbuka itu.
()