Sprinter Sumsel gabung Pelatnas Atletik

Rabu, 01 Februari 2012 - 18:01 WIB
Sprinter Sumsel gabung...
Sprinter Sumsel gabung Pelatnas Atletik
A A A
Sindonews.com - Atlet Sumatera Selatan (Sumsel) Akbar Saputra dipanggil mengikuti pelatnas atletik proyeksi SEA Youth Championship 2012. Dia diharapkan bisa bergabung dengan sejumlah atlet daerah lain dalam pelatnas di Jakarta pada 8 Februari mendatang.

Pada lampiran surat PB PASI itu tercantum enam atlet putra dan sebelas putri dari beberapa daerah. Selain itu 12 pelatih dan asisten pelatih juga dipanggil untuk mematangkan persiapan sebelum berlomba 27-29 April mendatang.

Akbar dipersiapkan turun di nomor sprint bersama Yunan Kurniansah (Jawa Tengah) dan Asep Muhidin (Jawa Barat).

Sekretaris Umum Pengprov PASI Sumsel Zulfaini M Ropi mengaku, pemanggilan Akbar merupakan kebanggaan bagi Sumsel. Menurut Zulfaini, Akbar merupakan binaan PASI Sumsel sejak masih duduk di bangku SMP.

’’Harapan kita saat menjalani sekolah dan latihan di Ragunan, kemampuan Akbar terus meningkat dan bisa mengharumkan prestasi Sumsel maupun Indonesia,” kata Zulfaini. (Koran Sindo)
()
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
4 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
6 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
7 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
7 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
9 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
9 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved