Allegri: Kekalahan bagus untuk Milan

Kamis, 02 Februari 2012 - 10:33 WIB
Allegri: Kekalahan bagus...
Allegri: Kekalahan bagus untuk Milan
A A A
Sindonews.com - AC Milan harus mengakui kehebatan Lazio saat bertanding di Stadion Olimpico dini hari tadi. Pasukan Massimiliano Allegri takluk dengan skor 2-0.

Dua gol Biancoceleste julukan Lazio, masing-masing dicetak Hernanes dan Tommaso Rocchi di babak kedua.

Juru taktik Massimiliano Allegri memang mengakui Zlatan Ibrahimovic dkk tidak tampil bagus, walaupun begitu di menilai kekalahan yang diterima timnya akan membuat Rossoneri dapat terus berkembang pada sisa laga musim ini.

‘’Kami tampil buruk melawan sebuah tim yang tak banyak memberi kami kesempatan. Tapi, ini tak akan begitu saja memudahkan jalan Juventus,’’ ujar Allegri seperti dikutip Football-Italia, Kamis (2/2/2012).

‘’Musim masih panjang dan masih ada waktu untuk membahas hal-hal ini. Saya yakin kekalahan ini bagus untuk kami dan membantu kami berkembang,’’ ungkapnya.

‘’Meski kami meraih kemenangan, kami tak lagi memiliki keberanian yang dibutuhkan untuk meraih scudetto. Itulah sebabnya mengapa saya percaya kekalahan ini bisa menyehatkan kami.’’

Dengan kekalahan ini Milan gagal merebut tahta puncak klasemen dari tangan Juventus. Namun, Bianconeri masih menyimpan keunggulan satu laga, karena pertandingan kontra Parma kemarin ditunda akibat cuaca buruk.
()
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
3 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
5 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
6 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
7 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
7 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
8 jam yang lalu
Infografis
Empat Indikator Uni...
Empat Indikator Uni Eropa Bersiap untuk Perang Besar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved