Persipura jalani fase terberat

Selasa, 14 Februari 2012 - 05:09 WIB
Persipura jalani fase...
Persipura jalani fase terberat
A A A
Sindonews.com - Fokus dan konsentrasi Persipura Jayapura memang sedang tertuju ke laga playoff Liga Champins Asia kontra Adelaide United, Kamis (16/2) nanti. Namun, skuad Mutiara Hitam tak lantas melupakan persiapan mereka di kompetisi Indonesia Super League (ISL).

Termasuk persiapan jelang pertandingan penting melawan Persib Bandung, dua pekan mendatang. Hal itu ditegaskan Pelatih, Jacksen F Tiago. Menurut pria asal Brasil itu, Persipura tetap menganggap laga kontra Persib sebagai partai penting yang wajib dimenangkan.

’’Liga Champions memang penting karena kami selalu menginginkan Persipura berada dalam standar internasional. Tapi perjuangan kami di kompetisi domestik pun sama pentingnya,” ucap Jacksen, Senin (13/2).

Seusai menghadapi Adelaide United, Persipura akan menjalani laga lanjutan di kompetisi Indonesia Super League (ISL) di kandang sendiri melawan Pelita Jaya Karawang, Kamis (23/2) dan Persib selang empat hari kemudian, Senin (27/2).

Bagi Jacksen dua laga kandang tersebut mesti dimaksimalkan untuk kembali menyalip Sriwijaya FC yang bertakhta setelah Persipura kalah 0-1 dari Persija Jakarta.

’’Tim ini selalu berusaha untuk siap menjalani pertandingan dalam situasi seperti apapun. Banyak yang menilai kami kurang persiapan menghadapi Liga Champions, tapi kami akan membuktikan jika kami bisa berbuat maksimal di turnamen tersebut,” tegas Jacksen.

Soal laga melawan Persib, Jacksen menilai memiliki bobot yang cukup penting karena bisa menentukan arah dan peta kekuatan serta persaingan dalam perburuan juara.

’’Persib sedang bagus, mereka tiga kali menang dan hal itu tentu akan membuat mereka cukup percaya diri. Sedangkan kami dalam kondisi untuk bangkit lagi setelah kalah dari Persija,” jelas Jacksen.

Karena tak ingin kembali mengecewakan pendukung Persipura, mantan pelatih Persebaya Surabaya itu menyatakan, kemenangan di Liga Champions yang bertitel duel tunggal dan kemenangan atas Pelita Jaya serta Persib dipastikan akan bisa memulihkan kembali kepercayaan para pendukung Mutiara Hitam.

’’Pertandingan di Adelaide mungkin tidak akan mudah, begitu juga ketika kami berhadapan dengan Pelita dan Persib. Saat ini, kami mungkin sedang dalam fase terberat karena dalam dua pekan ke depan akan menjalani tiga pertandingan penting dan berat,” tandas Jacksen.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5402 seconds (0.1#10.140)