Boateng ejek Arsenal pecundang

Selasa, 14 Februari 2012 - 19:23 WIB
Boateng ejek Arsenal...
Boateng ejek Arsenal pecundang
A A A
Sindonews.com – AC Milan akan melakoni laga panas melawan Arsenal pada leg pertama babak 16 besar di San Siro, Kamis dini hari WIB (16/2/2012)

Pertandingan belum dimulai, suasana panas mulai terasa melalui komentar pedas yang dilontarkan dari kubu AC Milan. Pemain gelandang I Rossoneri, Kevin-Prince Boateng mengungkapkan Arsenal belum menunjukkan permainan yang konsisten.

’’Saya tidak takut dengan Arsenal. Yang menjadi masalah bagi Arsenal adalah satu hari mereka bermain bagus, namun kemudian mereka bermain sangat buruk,” ujar Boateng seperti dikutip Tribalfootball, Selasa (14/2/2012).

’’Pada akhirnya mereka tidak memiliki keseimbangan, mereka bermain sepak bola yang luar biasa atau mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan,” lanjutnya.

Pemain timnas Ghana itu menilai anak-anak asuhan Arsene Wenger itu tidak akan mampu memenangi pertandingan melawan AC Milan. Dia memandang tim Gudang Peluru itu tidak mempunyai kemampuan sebagai seorang juara alias loser.

’’Arsenal tidak dapat menjelaskan kepada anda bagaimana memenangkan gelar juara, Mereka selalu dekat dengan gelar juara tetapi pada akhirnya mereka gagal. Semua pemain mereka muda, tentu saja mereka lapar tetapi mereka tidak tahu bagaimana meraih target menang,”
()
Berita Terkini
Megawati Hangestri Absen,...
Megawati Hangestri Absen, Gresik Petrokimia Menang Perdana di Final Four Proliga 2025
4 jam yang lalu
Kenapa Errol Spence...
Kenapa Errol Spence Jr Jagokan Chris Eubank Jr dalam Duel Panas Lawan Conor Benn?
5 jam yang lalu
HUT ke-95 PSSI: Erick...
HUT ke-95 PSSI: Erick Thohir Ingin Cetak Sejarah Baru Sepak Bola Indonesia
5 jam yang lalu
Kejurnas Piala Ketua...
Kejurnas Piala Ketua Umum FORKI III Digelar Mei 2025
6 jam yang lalu
Marc Marquez Ancaman...
Marc Marquez Ancaman Nyata Francesco Bagnaia Jelang MotoGP Spanyol 2025
8 jam yang lalu
Apakah Timnas Indonesia...
Apakah Timnas Indonesia U-17 Diperkuat Pemain Naturalisasi Baru di Piala Dunia U-17 2025?
9 jam yang lalu
Infografis
Jepang Terancam Kehilangan...
Jepang Terancam Kehilangan Pemain Arsenal untuk Piala Asia 2023
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved