400 karateka ramaikan Kapolda Cup
A
A
A
Sindonews.com - Sebanyak 400 karateka dari perguruan Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) se-Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar) meramaikan kejuaraan karate Kapolda Cup di GOR Andi Mattalatta, 8-10 Maret.
Para karateka berasal dari 60 ranting dan 20 cabang yang tersebar di dua provinsi di Sulawesi. Kejuaraan tersebut dibuka untuk semua anggota perguruan Inkanas dan juga dibuka untuk atlet dari unsur Polri dan TNI.
’’Kami akan menerima semua atlet karate Inkanas bukan hanya dari jajaran sipil dan atlet karate yang sudah senior, akan tetapi dari jajaran Polri dan TNI. Akan ada sekitar 400 atlet yang terlibat dalam kejuaraan ini,” ungkap Dewan Guru Inkanas Sulsel Elong Tjandra.
Kejuaraan tersebut dimaksudkan untuk terus menghidupkan perguruan Inkanas di Sulsel dan Sulbar. Selain itu, kejuaraan ini akan menjadi ajang persiapan untuk memilah atlet Inkanas dari Sulsel dan Sulbar untuk menuju ke kejuaraan nasional Inkanas di Jakarta tahun ini.
"Kejuaraan ini sekaligus dijadikan sebagai ajang persiapan Inkanas menuju kejuaraan Nasional Inkanas di Jakarta. Kapolda Cup ini juga sebagai tempat pemantauan atlet-atlet muda baru karate Inkanas yang saat ini ada di Sulselbar,’’ jelas Elong.
Elong mengatakan, kejuaraan Kapolda Cup ini juga sebagai bentuk penghargaan para anggota Inkanas di daerah terhadap ketua umum Inkanas Sulselbar yang juga Kapolda Sulselbar Johny Wainal Usman. Johny dinilai menjadi salah satu tokoh sentral yang banyak membawa pengembangan perguruan Inkanas ini di Sulsel.
’’Kejuaraan ini juga untuk memberikan penghargaan kepada ketua umum Inkanas Sulselbar yang selama ini banyak melakukan terobosan dalam pengembangan perguruan Inkanas di Sulsel,” jelasnya.
Elong yang juga Ketua Harian Forki Sulsel itu mengatakan, di tahun-tahun mendatang pihaknya telah berencana untuk lebih banyak lagi menggelar kejuaraan karate di internal perguruan Inkanas. Bahkan, Kapolda Cup yang akan digelar awal Maret mendatang itu direncanakan menjadi agenda tahunan Inkanas Sulselbar.
’’Kami telah komitmen untuk terus melakukan pembinaan dan mengembangkan perguruan sampai ke semua daerah. Salah satu langkah awal adalah dengan banyak menggelar pertandingan dan juga Kapolda Cup ini rencananya akan menjadi agenda tahunan kami,” tambahnya.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulsel Ad’din menyambut baik adanya kejuaraan tersebut. Menurutnya, meskipun dilaksanakan atas nama perguruan, akan tetapi kejuaraan tersebut akan banyak memberikan sumbangan pada pengembangan olahraga di Sulsel.
’’Untuk menumbuhkan prestasi dan memunculkan atlet berbakat di daerah, langkah paling tepat adalah dengan banyaknya menggelar kejuaraan seperti ini. Kami harapkan dari sini akan muncul bibit atlet baru yang nantinya akan bisa membawa nama Sulsel di berbagai ajang pertandingan,” pungkasnya.
Para karateka berasal dari 60 ranting dan 20 cabang yang tersebar di dua provinsi di Sulawesi. Kejuaraan tersebut dibuka untuk semua anggota perguruan Inkanas dan juga dibuka untuk atlet dari unsur Polri dan TNI.
’’Kami akan menerima semua atlet karate Inkanas bukan hanya dari jajaran sipil dan atlet karate yang sudah senior, akan tetapi dari jajaran Polri dan TNI. Akan ada sekitar 400 atlet yang terlibat dalam kejuaraan ini,” ungkap Dewan Guru Inkanas Sulsel Elong Tjandra.
Kejuaraan tersebut dimaksudkan untuk terus menghidupkan perguruan Inkanas di Sulsel dan Sulbar. Selain itu, kejuaraan ini akan menjadi ajang persiapan untuk memilah atlet Inkanas dari Sulsel dan Sulbar untuk menuju ke kejuaraan nasional Inkanas di Jakarta tahun ini.
"Kejuaraan ini sekaligus dijadikan sebagai ajang persiapan Inkanas menuju kejuaraan Nasional Inkanas di Jakarta. Kapolda Cup ini juga sebagai tempat pemantauan atlet-atlet muda baru karate Inkanas yang saat ini ada di Sulselbar,’’ jelas Elong.
Elong mengatakan, kejuaraan Kapolda Cup ini juga sebagai bentuk penghargaan para anggota Inkanas di daerah terhadap ketua umum Inkanas Sulselbar yang juga Kapolda Sulselbar Johny Wainal Usman. Johny dinilai menjadi salah satu tokoh sentral yang banyak membawa pengembangan perguruan Inkanas ini di Sulsel.
’’Kejuaraan ini juga untuk memberikan penghargaan kepada ketua umum Inkanas Sulselbar yang selama ini banyak melakukan terobosan dalam pengembangan perguruan Inkanas di Sulsel,” jelasnya.
Elong yang juga Ketua Harian Forki Sulsel itu mengatakan, di tahun-tahun mendatang pihaknya telah berencana untuk lebih banyak lagi menggelar kejuaraan karate di internal perguruan Inkanas. Bahkan, Kapolda Cup yang akan digelar awal Maret mendatang itu direncanakan menjadi agenda tahunan Inkanas Sulselbar.
’’Kami telah komitmen untuk terus melakukan pembinaan dan mengembangkan perguruan sampai ke semua daerah. Salah satu langkah awal adalah dengan banyak menggelar pertandingan dan juga Kapolda Cup ini rencananya akan menjadi agenda tahunan kami,” tambahnya.
Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulsel Ad’din menyambut baik adanya kejuaraan tersebut. Menurutnya, meskipun dilaksanakan atas nama perguruan, akan tetapi kejuaraan tersebut akan banyak memberikan sumbangan pada pengembangan olahraga di Sulsel.
’’Untuk menumbuhkan prestasi dan memunculkan atlet berbakat di daerah, langkah paling tepat adalah dengan banyaknya menggelar kejuaraan seperti ini. Kami harapkan dari sini akan muncul bibit atlet baru yang nantinya akan bisa membawa nama Sulsel di berbagai ajang pertandingan,” pungkasnya.
()