Bara Derby Jateng

Sabtu, 25 Februari 2012 - 08:31 WIB
Bara Derby Jateng
Bara Derby Jateng
A A A
Sindonews.com - Derby Jawa Tengah kembali tersaji di partai lanjutan grup II Divisi Utama PSSI. Sore ini, Persis Solo bakal menantang tamunya dari Cilacap, PSCS. Tidak hanya gengsi yang dipertaruhkan dalam duel ini. Kedua tim juga tengah berjuang menaikkan derajatnya di papan klasemen.

Langkah Persis yang sempat tersendat di papan tengah, kini telah merangsek ke empat besar. Sementara PSCS menguntit di belakang pemuncak klasemen PSIS. Peluang pergeseran posisi sangat mungkin terjadi. Apalagi poin Persis hanya terpaut dua poin dari pencapaian PSCS.

Tampil di depan ribuan pendukung fanatiknya tentu memberikan keuntungan tersendiri bagi Persis. Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini bertekad meraih kemenangan sebagai persebahan untuk kesetiaan suporter mereka.

Apalagi, ini adalah laga kandang terakhir di putaran pertama. Dua laga sisa akan dilalui di kandang lawan, yakni di markas PSIS dan Persikab Bandung.

”PCSC Cilacap tim bagus. Mereka memiliki lini tengah yang solid. Selain dukungan suporter, kami harus bekerja keras untuk mengamankan poin kandang. Selain itu, dibutuhkan strategi khusus untuk menaklukkan mereka,” kata Junaedi, pelatih Persis.

Dia tidak ingin pasukannya terfokus pada satu atau dua pemain saja. Junaedi mengintruksi barisan belakangnya untuk mencegah setiap pemain PSCS yang mencoba mengganggu lini pertahanan.

”Memenangkan pertandingan tentu sangat menyenangkan. Selain memuaskan pendukung, posisi kami di papan klasemen juga ikut terangkat. Saya berharap para pemain mampu tampil maksimal seperti saat mengalahkan Persipasi (3-0) pekan lalu,” terang eks pelatih Persijap itu.

Semangat Persis semakin berkobar setelah mengetahui lawannya datang dengan kekuatan pincang. PSCS tidak akan diperkuat dua pemain pentingnya, striker asal Kamerun Roger Batoum dan gelandang berpaspor Korea Selatan, Lee Su Hyong. Dua pemain ini merupakan nyawa PSCS di lini depan dan lapangan tengah.

Akan tetapi, pelatih PSCS Jessie Mustamu mengingatkan Persis untuk tetap waspada. Absennya Roger Batoum dan Lee Su Hyong memang cukup mengganggu.

Namun, para pemain penggantinya sudah siap menutup lubang yang ditinggalkan dua legiun asing tersebut. Saiful bakal diproyeksikan menggantikan posisi Batoum untuk mendampingi kinerja Indra Gunawan.

Sedangkan untuk mengembalikan keutuhan lapangan tengah, Jessie telah menyiapkan Feri Haryadi.

”Kami tidak ingin ambil kompromi. Menambah poin adalah tujuan utama kami datang ke Solo. Saya berharap para pemain bermain dengan motivasi tinggi dan mental bertanding yang bagus,” ucapnya.

Perkiraan pemain:

Persis (3-5-2): Sandi Firmansyah (gk), Ari Yuganda, Rusdiansyah, Yogi Alfian, Michael Ndubuisi, Sofyan Morhan, Affan Lubis, Imam Rocmahwan Javier Roca, Fernando Soler, Feryanto

PSCS (3-5-2):Handoyo (gk), Julia Mardiyanus, Mahop Guy, Eka Wijayanto, Tri Apmadi, Anang H, Feri Haryadi, Arin K, Taryono, Indra Gunawan, Saiful
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8028 seconds (0.1#10.140)