Barcelona waspadai semangat Leverkusen

Rabu, 07 Maret 2012 - 13:41 WIB
Barcelona waspadai semangat Leverkusen
Barcelona waspadai semangat Leverkusen
A A A
Sindonews.com - Barcelona tidak akan menggangap remeh terhadap calon lawan Bayern Leverkusen dini hari nanti. Meskipun telah mengantongi keunggulan 3-1 pada leg pertama mereka tetap mewaspadai semangat pantang menyerah calon lawan tersebut.

Menurut pelatih Josep Guardiola posisi timnya belum sepenuhnya aman. Walaupun bermain di kandang sendiri, tidak menjadi jaminan. Karena Leverkusen dipastikannya akan bermain tanpa beban dan bisa memukul balik ketika Barca sedang lengah.

“Ketika kami mendominasi di babak pertama, mereka sangat kuat di babak kedua dan sangat cepat. Leverkusen tak akan pernah menyerah. Mereka tampak sudah mati dan tiba-tiba mereka akan memukul balik,” ujar Guardiola seperti dikutip situs resmi UEFA, Rabu (7/3/2012).

“Mereka masih punya peluang besar untuk lolos tentunya,” papar Guardiola.

Pep sapaan Guardiola berharap Lionel Messi dkk, tetap bermain menyerang dan mendominasi permainan.

“Saya berharap kami mendominasi penguasaan bola hingga 70 persen. Kami harus mengontrol pertandingan dan membuat mereka tidak mengeluarkan kecepatan yang menjadi senjata mereka,” tandas sang pelatih.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7790 seconds (0.1#10.140)
pixels