Gunawan diusir, Arema gagal menang

Rabu, 07 Maret 2012 - 19:49 WIB
Gunawan diusir, Arema...
Gunawan diusir, Arema gagal menang
A A A
Sindonews.com - Arema Indonesia FC gagal menaklukkan Ayeyawady United FC dari Myanmar pada laga pembuka Piala AFC Grup H di Stadion Gajayana, Malang, Rabu sore (7/3).
Tim berjuluk Singo Edan itu unggul terlebih dahulu melalui tandukan Roman Chmelo di menit ke-28. Tim tamu menyamakan kedudukan pada menit ke-62 melalui gol bunuh diri pemain belakang Arema Fariz Bagus Dinata. Fariz melakukan kesalahan saat mengantisipasi tendangan pemain depan Ayeyawady, Ngangue Jupiter Yves.

Kedua tim, saling menyerang. Tim tuan rumah yang memburu kemenangan bermain lebih menyerang. Banyak peluang tercipta, baik melalui kaki Roman Chamelo maupun Marko Krasic. Sayangnya, akibat kurang tenang dalam penyelesaian akhir, peluang tersebut banyak terbuang sia-sia di depan gawang Ayeyawady yang dikawal Thiha Sithu.

Arema terpaksa harus bermain dengan 10 pemain, sejak menit ke-42. Setelah wasit Ibrahim Mubarok asal Oman memberikan kartu merah kepada pemain belakang Arema, Gunawan Dwi Cahyo. Palang pintu timnas Indonesia itu harus keluar lapangan setelah dengan melanggar penyerang Ayeyawady, Ngangue Jupiter Yves.

Meski bermain imbang, pelatih Arema Indonesia Antonic Dejan mengaku sangat puas dengan permainan yang ditunjukkan anak asuhnya. ’’Pemain sudah bekerja keras. Mereka bermain ngotot sepanjang jalannya pertandingan. Sayangnya, peluang banyak terbuang sia-sia,” ujarnya.

Dia juga mengakui, sejak keluarnya Gunawan, permainan menjadi sangat berat. Apalagi kondisi pemain Arema sangat terbatas. Tim yang terus dilanda konflik internal ini, banyak dihuni oleh para pemain muda usia yang minim pengalaman. ’’Kami tidak ada pemain bintang. Semuanya pemain muda. Permainan ini adalah permaian tim,” tegasnya.

Sementara, pelatih Ayeyawady Josef Herel mengaku, juga sangat puas dengan hasil imbang tersebut. ’’Saya banyak tahu tentang kondisi Arema, karena banyak mantan pelatih Arema yang juga teman saya. Meski mereka banyak dilanda masalah, tetapi sore ini mereka bermain sangat bagus,” ujarnya.

Dia mengaku, bermain di kandang Arema sangatlah berat. Permainan tim tuan rumah sangat bagus. Beruntung, para pemainnya bisa lebih tenang menghadapi serangan lawan. ’’Saya sangat puas dengan hasil pertandingan ini. Pertandingannya sangat bagus,” tegasnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9692 seconds (0.1#10.140)