Hayom melenggang, Simon langsung tumbang

Rabu, 07 Maret 2012 - 22:48 WIB
Hayom melenggang, Simon langsung tumbang
Hayom melenggang, Simon langsung tumbang
A A A
Sindonews.com – Sepak terjang tunggal putra Indonesia Simon Santoso langsung terhenti di babak pertama turnamen bulu tangkis All England 2012. Langkah pemain peringkat 11 dunia itu dihentikan Hans-Kristian Vittinghus dari Denmark.

Vittinghus yang berperingkat 18 dunia harus berjuang selama 53 menit untuk menaklukkan Simon, runner-up Jerman Open Gold Grand Prix dalam rubber game 21-14, 8-21, 21-7 di lapangan 1, National Indoor Arena, Birmingham, Inggris, Rabu (7/3).

Selanjutnya, Vittinghus menunggu pemenang laga antara pebulu tangkis nomor satu dunia, Lee Chong Wei (Malaysia) melawan Wang Zhengming dari China.

Kekalahan Simon membuat rekan senegaranya, Dionysius Hayom Rumbaka terbakar semangatnya. Pemain peringkat 28 dunia itu tampil percaya diri untuk memukul jago China yang berperingkat 10 dunia, Du Pengyu. Hayom menang rubber game 21-16, 15-21, 21-19 setelah bertarung 1 jam sembilan menit di lapangan 2.

Di babak kedua, juara Indonesia Open Gold Grand Prix itu akan menantang Sho Sasaki dari Jepang. Dalam laga lain, Sasaki menundukkan Jan O Jorgensen dengan skor 21-18,21-19.

Dua tunggal putra Indonesia lainnya, Taufik Hidayat dan Tommy Sugiarto masih bertanding hingga dini hari tadi. Taufik ditantang pemain Guatemala Kevin Cordon. Sedangkan Tommy harus bekerja keras mengalahkan unggulan ketiga, Chen Long dari China.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7582 seconds (0.1#10.140)
pixels