Hiddink tolak tawaran gaji tertinggi di dunia
A
A
A
Sindonews.com - Guus Hiddink mengungkapkan pernyataan mengejutkan, dia mengaku secara terang-terangan menolak kesempatan menjadikan dirinya menjadi pelatih dengan gaji termahal di dunia dengan melatih klub asal China Guangzhou.
“Ketika saya telah menyepakati melatih Anzhi, tiba-tiba klub asal Cina datang kepada saya dan menginginkan saya untuk melatih klub itu dengan tawaran gaji yang mebuat saya terkejut. Saya berbicara uang 15 juta pound,” terang Hiddink seperti dikutip Mirrorfootball, Minggu (25/3/2012).
“Itu adalah klub di Guangzhou. Sebuah klub yang didukung Evergrande, perusahaan raksasa, yang mensupport mereka. Tapi saya katakan pada mereka untuk menunjukkan rencana sepak bola mereka bukan kontrak. Saya bukan orang yang menggilai uang,” sambungnya.
Pelatih asal Belanda itu memang memilki reputasi ciamik memoles sebuah klub. Beberapa klub besar maupun timnas pernah merasakan kesuksesan bersama Hiddink.
Tidak heran bersama Anzhi Makhachkala dia termasuk salah satu pelatih dengan gaji terbesar di dunia, dia menerima total 9 juta pound selama setahun (setara Rp125 milliar). (bro)
“Ketika saya telah menyepakati melatih Anzhi, tiba-tiba klub asal Cina datang kepada saya dan menginginkan saya untuk melatih klub itu dengan tawaran gaji yang mebuat saya terkejut. Saya berbicara uang 15 juta pound,” terang Hiddink seperti dikutip Mirrorfootball, Minggu (25/3/2012).
“Itu adalah klub di Guangzhou. Sebuah klub yang didukung Evergrande, perusahaan raksasa, yang mensupport mereka. Tapi saya katakan pada mereka untuk menunjukkan rencana sepak bola mereka bukan kontrak. Saya bukan orang yang menggilai uang,” sambungnya.
Pelatih asal Belanda itu memang memilki reputasi ciamik memoles sebuah klub. Beberapa klub besar maupun timnas pernah merasakan kesuksesan bersama Hiddink.
Tidak heran bersama Anzhi Makhachkala dia termasuk salah satu pelatih dengan gaji terbesar di dunia, dia menerima total 9 juta pound selama setahun (setara Rp125 milliar). (bro)
()