Spurs keok di kandang, Redknapp puji Norwich

Selasa, 10 April 2012 - 11:05 WIB
Spurs keok di kandang,...
Spurs keok di kandang, Redknapp puji Norwich
A A A
Sindonews.com – Tottenham Hotspur harus menahan malu di depan pendukungnya sendiri. Spurs secara tidak terduga dibekuk Norwich City dengan skor 1-2 dalam lanjutan Liga Premier Inggris di White Hart Lane, Senin malam (9/4/2012).

Pada menit-menit awal, Spurs tampil mendominasi jalannya pertandingan. Namun, alih-alih untuk membuka skor, Spurs justru kebobolan pada menit ke-13 setelah Anthony Pilkingston memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Publik tuan rumah bergemuruh setelah Jermain Defoe berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-33 setelah menerima umpan terobosan dari Jack Livermore. Hingga turun minum, kedudukan 1-1 tidak berubah.

Di babak kedua, Spurs tampil ngotot. Namun, petaka bagi Spurs datang pada menit ke-66. Pemain Norwich Elliot Bennett berhasil menaklukkan Brad Friedel melalui tendangan keras dari luar kotak penalti. Hingga akhir pertandingan skor 1-2 tak berubah.

Pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp mengungkapkan timnya tak dapat bermain maksimal, sedangkan Norwich sangat bermain luar biasa. Pelatih asal Inggris itu pun menilai The Canaries pantas mendapatkan tiga poin di kandang Spurs.

’’Norwich bermain sangat bagus, Mereka layak mendapatkannya. Mereka bekerja sangat keras dan menyulitkan kami. Saya pikir mereka sangat baik. Kami tampil mengecewakan,” ungkap Redknapp seperti dikutip di situs resmi klub tottenhamhotspur.com, Selasa (10/4/2012)

’’Mereka sangat kuat. Penyerang mereka mampu menguasai bola dengan sangat baik dan kami tak bisa mengatasi mereka. Itu adalah hari yang sangat sulit bagi pemain belakang kami, kami tak dalam kondisi yang baik,” pungkasnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6737 seconds (0.1#10.140)