Chelsea kecewa banding Ivanovic ditolak FA

Jum'at, 13 April 2012 - 11:03 WIB
Chelsea kecewa banding...
Chelsea kecewa banding Ivanovic ditolak FA
A A A
Sindonews.com – Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menolak banding yang diajukan pemain belakang Chelsea, Branislav Ivanovic terkait kasus pemukulan yang ia lakukan. Pada Kamis 13 April lalu, FA secara resmi menjatuhkan sanksi larangan bermain di tiga pertandingan.

Sebelumnya, pemain asal Serbia itu didakwa oleh FA telah melakukan tindakan tidak sportif setelah tertangkap kamera memukul striker Wigan Athletic, Shaun Maloney. Kejadian tersebut berlangsung saat Chelsea menang 2-1 atas tim berjuluk The Latics itu pada Sabtu (7/4/2012).

’’Chelsea Football Club kecewa terhadap keputusan FA hari ini (Kamis) yang memutuskan Branislav Ivanovic bersalah karena kasus kekerasan saat pertandingan menghadapi Wigan di hari Sabtu,” demikian pernyataan tim Chelsea seperti dikutip dari situs resmi klub Chelseafc.com, Jumat (13/4/2012).

Dari hasil keputusan tersebut, Ivanovic tidak akan tampil saat Chelsea menghadapi Tottenham Hotspur pada babak semifinal Piala FA. Pemain berusia 28 tahun itu juga harus absen dalam pertandingan Liga Premier Inggris menghadapi Arsenal dan Queens Park Rangers.

Keputusan FA tersebut merupakan sebuah kerugian besar bagi The Blues yang kini tengah berusaha merangkak ke zona big four. Itu mengingat pasukan Roberto Di Matteo kini tengah mengalami krisis lini pertahanan stelah John Terry dan Ashley Cole masih cedera.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1315 seconds (0.1#10.140)