Wenger tuntut pelaku diving dihukum

Selasa, 17 April 2012 - 07:34 WIB
Wenger tuntut pelaku diving dihukum
Wenger tuntut pelaku diving dihukum
A A A
Sindonews.com - Pelatih Arsenal Arsene Wenger memiliki solusi untuk menghentikan budaya diving di Liga Primer. Sosok berjuluk The Professor itu menilai pemain yang melakukannya dihukum larangan tampil tiga pertandingan.

Dengan sanksi tersebut, Wenger percaya pemain tidak akan lagi berusaha mengelabui wasit melalui diving. Di sini sosok berkebangsaan Prancis tersebut mendesak diterapkannya reformasi sistem sepak bola Inggris. Sebab, wasit tidak mungkin menjerat diving tanpa bantuan ofisial keempat atau komite independen.

”Ada anggapan yang menyatakan keputusan wasit itu final.Saya sangat tidak setuju.Semestinya ada komisi yang mengambil kebijakan akhir. Badan tersebut dapat menganalisis setiap insiden dan menjatuhkan vonis yang tepat,”kata Wenger, dilansir Daily Mail.

”Mustahil wasit menyelesaikan seluruh sengketa pada waktu pertandingan. Diperlukan campur tangan lain untuk menyelesaikan masalah. Diving salah satunya. Perilaku ini harus dipidana tiga partai.”

Diving menjadi perhatian utama Wenger karena tindakan ini tidak pernah dilakukan pemain Inggris ketika dia baru tiba di Inggris pada 1996.Dia mengakui budaya tersebut hadir seiring kedatangan pemain impor. Wenger juga melihat ada pergeseran karakter lain yang disebabkan pengaruh dari luar negeri.

”Saya menghormati dua ciri utama sepak bola Inggris. Pertama, pemain ditekel lawan namun dia tidak berusaha mencari keuntungan. Kedua, pemain tidak pernah mengerubungi wasit dan berusaha memengaruhi keputusannya. Sayang, itu dulu dan sekarang sudah menghilang,” ujar Wenger.

Dengan kehadiran komite disiplin, Wenger berharap seluruh pelanggaran mendapat sanksi sepatutnya, sekaligus meminimalisasi kemungkinan adanya kontroversi. Tidak seperti dua kasus yang menjadi perdebatan belakangan ini.

Striker Manchester City Mario Balotelli lolos hukuman berat meski menginjak lutut gelandang Arsenal Alex Song. Sementara bek Queens Park Rangers Shaun Derry tetap mendapat kartu merah atas pelanggarannya terhadap winger Manchester United Ashley Young,walau dia sebelumnya berada dalam posisi offside.

Balotelli bebas hukuman tambahan karena wasit yang memimpin laga,Martin Atkinson, mengaku melihat tekel itu. Football Association pun tidak bisa mengambil keputusan jika sang pengadil sudah menentukan sikap setelah melihat peristiwa.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5357 seconds (0.1#10.140)