Arsenal tak boleh manfaatkan kelelahan Chelsea
A
A
A
Sindonews.com - Pemain belakang Arsenal Johan Djourou mengungkapkan timnya tak boleh memanfaatkan faktor kelelahan yang dialami Chelsea saat menjalani laga derby London di Emirates Stadium, pada Sabtu (19/4/2012) nanti.
Seperti diketahui pasukan Roberto Di Matteo telah menjalani dua laga krusial pada dua pekan terakhir ini. Pada 16 April lalu, Chelsea harus melakoni laga semi final Piala FA menghadapi Tottenham Hotspur, tiga hari berselang The Blues menjamu Barcelona pada pertandingan leg pertama semi final Liga Champions.
Kini Chelsea kembali harus melakoni laga krusial menghadapi Arsenal dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Bagi John Terry dkk, partai tersebut merupakan laga yang sangat penting, karena mereka wajib meraih tiga poin guna mengamankan peluang mereka untuk masuk ke zona Champions, pasalnya The Blues saat ini masih bertengger di posisi keempat klasemen sementara.
“Mereka (Chelsea) masih ingin mendapatkan tempat di Liga Champions musim depan, jadi kami sangat mengetahui ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” ungkap Djourou seperti dikutip di situs resmi klub arsenal.com, Kamis (19/4/2012).
“Jelas mereka telah banyak menjalani pertandingan, di antaranya pertandingan melawan Barcelona, akan tetapi kami tidak terlalu memikirkan hal tersebut. Kami harus fokus dengan permainan kami dan fokus untuk memberikan hal yang terbaik,” pungkasnya. (bro)
Seperti diketahui pasukan Roberto Di Matteo telah menjalani dua laga krusial pada dua pekan terakhir ini. Pada 16 April lalu, Chelsea harus melakoni laga semi final Piala FA menghadapi Tottenham Hotspur, tiga hari berselang The Blues menjamu Barcelona pada pertandingan leg pertama semi final Liga Champions.
Kini Chelsea kembali harus melakoni laga krusial menghadapi Arsenal dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Bagi John Terry dkk, partai tersebut merupakan laga yang sangat penting, karena mereka wajib meraih tiga poin guna mengamankan peluang mereka untuk masuk ke zona Champions, pasalnya The Blues saat ini masih bertengger di posisi keempat klasemen sementara.
“Mereka (Chelsea) masih ingin mendapatkan tempat di Liga Champions musim depan, jadi kami sangat mengetahui ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” ungkap Djourou seperti dikutip di situs resmi klub arsenal.com, Kamis (19/4/2012).
“Jelas mereka telah banyak menjalani pertandingan, di antaranya pertandingan melawan Barcelona, akan tetapi kami tidak terlalu memikirkan hal tersebut. Kami harus fokus dengan permainan kami dan fokus untuk memberikan hal yang terbaik,” pungkasnya. (bro)
()