Cedera buyarkan mimpi Rossi ke Euro 2012
A
A
A
Sindonews.com - Kabar buruk berembus di tengah persiapan skuad timnas Italia menghadapi Euro 2012 musim panas nanti. Stiker Villarreal, Giuseppe Rossi, dipastikan tidak akan berlaga membela Gli Azzurri akibat kembali mengalami cedera serius.
Dilaporkan Mundo Deportivo, Jumat (20/4/2012), dalam waktu dekat ini, Rossi akan menjalani operasi ligamen lututnya di Amerika Serikat. Cedera yang diderita ini merupakan cedera kambuhan yang pernah dialami pada Oktober lalu.
Agen Rossi, Federico Pastorell menjelaskan kambuhnya cedera tersebut. Itu akibat operasi pertama yang tidak berhasil pada beberapa bulan lalu. Pada operasi kedua kali ini, pemain berusia 25 tahun itu akan ditangani dokter spesialis Richard Steadman. Rossi diperkirakan beristirahat selama kurang lebih enam bulan lagi.
Dilaporkan Mundo Deportivo, Jumat (20/4/2012), dalam waktu dekat ini, Rossi akan menjalani operasi ligamen lututnya di Amerika Serikat. Cedera yang diderita ini merupakan cedera kambuhan yang pernah dialami pada Oktober lalu.
Agen Rossi, Federico Pastorell menjelaskan kambuhnya cedera tersebut. Itu akibat operasi pertama yang tidak berhasil pada beberapa bulan lalu. Pada operasi kedua kali ini, pemain berusia 25 tahun itu akan ditangani dokter spesialis Richard Steadman. Rossi diperkirakan beristirahat selama kurang lebih enam bulan lagi.
()