United akhiri musim tanpa Anderson dan Pogba
A
A
A
Sindonews.com - Di tengah sengit persaingan antara Manchester United dan Manchester City dalam perebutan trofi Liga Inggris, kubu Setan Merah justru mendapat kabar buruk. Gelandang Anderson Oliveira dan striker Paul Pogba mendapat cedera serius dan dipastikan tidak dapat melakoni laga sisa kompetisi musim ini.
Anderson mengalami cedera hamstring yang dideritanya pada November lalu. Sementara Pogba mengalami masalah pergelangan kaki dalam pertandingan ketika memperkuat tim cadangan awal pekan ini.
“Anderson tidak akan bermain lagi hingga musim ini berakhir dan Pogba mendapat cedera hari Senin lalu sehingga ia tidak bisa bermain di sisa musim ini,” ujar Sir Alex Ferguson dikutip Soccernet, Jumat (20/4/2012).
Namun, Ferguson bisa sedikit bernapas lega. Pasalnya, striker United, Michael Owen, bisa kembali diturunkan setelah absen lama karena cedera hamstring. Jika tidak melawan Everton di Old Trafford pada hari Minggu, maka setidaknya dalam pertandingan melawan Manchester City, Swansea dan Sunderland.
“Saya telah mengatakan berulang kali bahwa Owen adalah pemain yang bisa menciptakan gol penting, jika tim kami mengalami pertandingan yang sulit,” ungkap Ferguson.
Anderson mengalami cedera hamstring yang dideritanya pada November lalu. Sementara Pogba mengalami masalah pergelangan kaki dalam pertandingan ketika memperkuat tim cadangan awal pekan ini.
“Anderson tidak akan bermain lagi hingga musim ini berakhir dan Pogba mendapat cedera hari Senin lalu sehingga ia tidak bisa bermain di sisa musim ini,” ujar Sir Alex Ferguson dikutip Soccernet, Jumat (20/4/2012).
Namun, Ferguson bisa sedikit bernapas lega. Pasalnya, striker United, Michael Owen, bisa kembali diturunkan setelah absen lama karena cedera hamstring. Jika tidak melawan Everton di Old Trafford pada hari Minggu, maka setidaknya dalam pertandingan melawan Manchester City, Swansea dan Sunderland.
“Saya telah mengatakan berulang kali bahwa Owen adalah pemain yang bisa menciptakan gol penting, jika tim kami mengalami pertandingan yang sulit,” ungkap Ferguson.
()