Di Matteo tanggapi kritik Wenger

Senin, 23 April 2012 - 18:11 WIB
Di Matteo tanggapi kritik Wenger
Di Matteo tanggapi kritik Wenger
A A A
Sindonews.com - Pelatih Chelsea Roberto Di Matteo menanggapi kritik yang dilontarkan pelatih Arsenal Arsene Wenger. Pelatih asal Italia itu menilai timnya saat ini mampu bangkit dari keterpurukan dan memiliki peluang untuk mendatangkan trofi ke Stamford Brigde.

“Apa yang bisa saya katakan? Dari tempat di mana saya duduk? Kami berada satu poin di belakang Tottenham, kami masuk ke final Piala FA dan kami berhasil melangkah ke semifinal Liga Champions, dan kami tampak seperti tim terburuk di Inggris?” tanya Di Matteo seperti dikutip Sport Mole, Senin (23/4/2012).

“Perasaan seperti itu yang saya rasakan. Saya tak akan mengatakan kepada anda bagaimana saya memotivasi pemain. Saya tidak mau mengatakan itu tak adil. Kami sangat menghargai pendapat orang lain,” tambahnya.

Sebelumnya Wenger mengkritik permainan Chelsea saat menghadapi Arsenal dalam lanjutan Liga Premier Inggris pada Sabtu 22 April 2012 lalu. Pelatih asal Prancis itu menilai The Blues memainkan negatif football, dimana John Terry dkk lebih banyak bertahan dibandingkan menyerang.

Alhasil strategi tersebut membuat Chelsea mampu mencuri angka setelah menaham imbang Arsenal dengan skor kaca mata.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5968 seconds (0.1#10.140)
pixels