Ajax siapkan pesta penahbisan gelar ke-31

Rabu, 02 Mei 2012 - 13:55 WIB
Ajax siapkan pesta penahbisan...
Ajax siapkan pesta penahbisan gelar ke-31
A A A
Sindonews.com - Ajax Amsterdam sudah tidak sabar menjamu VVV-Venlo di Amsterdam ArenA, dini hari nanti. Pada laga itu, De Godenzonen siap menggelar pesta penahbisan juara Eredivisie Belanda 2011/2012.

Ajax tinggal setengah langkah untuk mempertahankan statusnya sebagai penguasa Belanda. Pasukan Frank de Boer itu hanya perlu bermain imbang untuk trofi Eredivisie ke-31.

Dengan tambahan satu angka, perolehan kampiun musim lalu itu tidak akan mungkin dikejar runner-up Feyenoord Rotterdam. Secara matematis Ajax sudah menjadi juara setelah sukses menaklukkan FC Twente 2-1 di De Grolsch Veste, Minggu (29/4).

Pesta juara memang tertunda karena pada saat bersamaan Feyenoord mengalahkan AZ Alkmaar 1-0. Namun, Ajax memimpin enam poin serta unggul produktivitas gol. Ajax +53 berbanding +29. Jan Vertonghen dkk unggul 24 gol dari Feyenoord. Artinya, sekalipun Ajax terus kalah hingga kompetisi usai dan Feyenoord selalu menang, trofi tetap terbang ke Amsterdam.

Pasalnya, hampir tidak mungkin Feyenoord mencetak 24 gol selama dua laga terakhir. Artinya, laga kandang kontra VVV hanya formalitas. Namun,Ajax tetap bertekad meraih angka penuh. Terbukti, De Boer melakukan sejumlah persiapan matang, termasuk memberikan libur pada semua pemain.Semua itu untuk menghadirkan suasana santai.

”Para pemain bebas melakukan apa saja. Tapi, mereka harus tetap menjaga disiplin. Selanjutnya, kami akan tampil dengan tenaga penuh dan harus memastikan gelar,”ucap De Boer, dikutip goal.com.

Tidak sulit bagi Ajax melaksanakan misi itu.Sebab,VVV bukan lawan sebanding. Pasukan Ton Lokhoff merupakan anggota papan bawah dan tidak memiliki rekor tandang bagus.Dari 17 kunjungan ke markas lawan di semua kompetisi,mereka tumbang 16 kali.

”Kami tidak hanya ingin mengangkat trofi. Kami ingin tampil baik di ArenA. Itu tidak bisa dilakukan jika tampil setengah hati.Tapi, pada akhirnya skenario indah ini akan terwujud. Kami akan merayakan gelar di kandang bersama suporter,” pungkas De Boer.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0489 seconds (0.1#10.140)