Trofi Liga Europa kedua Atletico Madrid

Kamis, 10 Mei 2012 - 08:13 WIB
Trofi Liga Europa kedua Atletico Madrid
Trofi Liga Europa kedua Atletico Madrid
A A A
Sindonews.com - Atletico Madrid untuk kali kedua membawa pulang trofi Liga Europa. Atletico menjadi jawara Liga Europa musim ini setelah menggulung Athletic Bilbao dengan skor 3-0 di babak final dini hari tadi. Sebelumnya, Atletico menjadi jawara Liga Europa musim 2009/2010.

Radamel Falcao tampil sebagai pahlawan bagi Atletico usai mencetak dua gol serta ditambah satu gol yang dicetak Diego Ribas. Pada laga yang dihelat di Bucharest Nationala Arena, Atletico langsung tampil menyerang sejak menit awal pertandingan.

Tidak butuh waktu lama bagi Los Rojiblancos untuk membuka keunggulan. Di menit ke-7, Falcao berhasil mencetak gol melalui tendangan melengkung yang tak bisa diantisipasi kiper Athletic Bilbao, Gorka Iraizoz.

Tertinggal satu gol, Bilbao mencoba keluar menyerang. Pada menit ke-18, Bilbao nyaris menyamakan skor. Sayang, sepakan Fernando Llorente setelah menerima umpan manis Markel Susaeta melebar ke sisi kiri gawang Atletico yang dikawal Marc Courtois.

Di menit ke-34, Falcao kembali mencatatkan namanya di papan skor. Pemain asal Kolombia itu berhasil merobek jala gawang Iraizoz setelah melepaskan tembakan keras di muka gawang Bilbao setelah mengecoh pemain belakang Los Leones. Hingga peluit panjang dibunyikan skor 2-0 tak berubah.

Di babak kedua, Bilbao mencoba mengurung pertahanan Atletico. Pada menit ke-75, Susaeta mengancam gawang Courtois melalui sepakan keras dari luar kotak penalti. Namun, bola sepakannya melebar tipis dari gawang Atletico.

Kini giliran Atletico yang memberikan serangan. Falcao kembali menjadi momok yang menakutkan bagi Bilbao. Setelah mengecoh Javi Martinez, ia kemudian melepaskan tembakan ke sisi kanan. Sayang, tendangannya masih bisa membentur mistar gawang.

Di menit ke-85, Diego semakin membenamkam Bilbao setelah ia mampu memperlebar skor menjadi 3-0. Berawal dari serangan balik yang cukup cepat, Diego berhasil mengecoh tiga pemain belakang Bilbao. Ia melepaskan sepakan yang tak mampu diantisipasi Iraizoz.

Di masa injury time, Bilbao memiliki kesempatan memperkecil ketertinggalan. Namun, dewi fortuna nampaknya tak bersama pasukan Marcelo Bielsa. Sepakan Ibai Gomez dari luar kotak penalti hanya membentur tiang gawang. Hingga akrir pertandingan skor 3-0 untuk kemenangan Atletico.

Ini merupakan gelar Liga Europa kedua bagi Los Colchoneros. Sebelumnya, Atletico berhasil meraih trofi tersebut pada musim 2009-2010 setelah mengalahkan Fulham di babak final.

’’Kami kembali bermain menghadapi pesaing seperti Athletic, tetapi kami bermain dengan permainan yang sangat sempurna. Ini merupakan pertandingan yang sangat sulit, kami tak pernah berkata pertandingan ini akan berjalan sangat mudah,’’ungkap Diego seperti dikutip Goal, Kamis (10/5/2012). ’’Saya harus bersyukur kepada Tuhan atas kemenangan ini.” Tambahnya.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1649 seconds (0.1#10.140)
pixels