Pemilik tolak jual Blackburn Rovers

Jum'at, 11 Mei 2012 - 09:05 WIB
Pemilik tolak jual Blackburn Rovers
Pemilik tolak jual Blackburn Rovers
A A A
Sindonews.com – Pemilik klub Blackburn Rovers Venkatesh Rao mengungkapkan tak memiliki niat untuk menjual klubnya meski timnya musim ini harus terdegradasi.

Sebelumnya, suporter Blackburn mendesak pengusaha asal India itu untuk menjual klub berjuluk Blue and Whites, setelah pasukan Steve Kean harus terdegradasi usai dikalahkan Wigan Athletic pada 7 Mei lalu.

Rao membantah pemecatan wakil kepala eksekutif Paul Hunt disebabkan karena ia telah membocorkan informasi mengenai rencana klub untuk memecat Kean pada Desember lalu. Namun, pemecatan Hunt dilakukan karena kondisi keuangan klub yang tak stabil. Sehingga memaksa Rao untuk memberhentikan beberapa stafnya.

“Ini adalah perusahaan milik kami dan tidak ada masalah di dalamnya. Tuduhan itu tidak benar. Hunt tak dipecat karena alasan itu. Beberapa staf telah pergi dan kami harus menurunkan biaya operasional. Sehingga tidak ada hubungannya dengan itu,” ungkap Rao seperti dikutip Sport Mole, Jumat (11/5/2012)

Sebelumnya Kean sendiri mengungkapkan dirinya tak akan dipecat walau timnya harus meninggalkan Liga Premier Inggris musim depan.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4515 seconds (0.1#10.140)