Ayah meninggal, kapten Polandia trauma luka lama

Jum'at, 25 Mei 2012 - 11:33 WIB
Ayah meninggal, kapten...
Ayah meninggal, kapten Polandia trauma luka lama
A A A
Sindonews.com – Kapten Polandia, Kuba Blaszczykowski, menunda jadwal kedatangan untuk bergabung dalam training camp di Lienz, Austria, Kamis (24/5). Ia absen dengan alasan keluarga hingga Senin (28/5).

Namun, media Polandia melaporkan jika pemain 26 tahun itu tidak datang karena menghadiri pemakaman ayahnya, Zygmunt, Selasa (22/5). Ayah Blaszczykowski meninggal pada Minggu lalu (20/5) dalam usia 56 tahun.

Meninggalnya ayah Blaszczykowski itu membuka memori tragedi kematian ibunya, Anna. Blaszczykowski yang masih berusia 11 tahun menjadi saksi kematian ibunya yang tewas ditikam ayahnya sendiri pada September 1996. Saat itu, Blaszczykowski masih bermain di klub lokal anak-anak. Akibat perbuatannya tersebut, sang ayah dihukum penjara 15 tahun.

Setelah peristiwa horor itu, Blaszczykowski dan saudaranya, Dawid dibesarkan oleh sang nenek yang hidup di lingkungan sepak bola. Pamannya, Jerzy Brzeczek, sekarang berusia 41 tahun, adalah mantan kapten Polandia selama tujuh tahun. Brzeczek yang berposisi gelandang sukses mempersembahkan medali perak bagi Polandia di Olimpiade Barcelona 1992. Brzeczek gantung sepatu pada 1999.

"Apa yang terjadi mengubah hidup saya 180 derajat,’’kata Blaszczykowski.’’Ini seperti ada batu besar di atas kepala Anda dan setelah seminggu Anda bangkit dan memulai lagi hidup Anda dari awal. Saya tidak pernah mengerti apa yang terjadi, hingga sekarang.’’

Blaszczykowski menjalani debut bersama timnas Polandia pada 2006. Kini, Blaszczykowski menjadi harapan Polandia untuk berbicara di Euro 2012. Prestasinya bersama klub Jerman, Borussia Dortmund, yang menjuarai Bundesliga dan Piala Jerman menjadi modal bagi Blaszczykowski untuk menatap optimistis di Euro 2012.
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2789 seconds (0.1#10.140)