PSIR genjot fisik jelang playoff

Senin, 24 September 2012 - 15:39 WIB
PSIR genjot fisik jelang...
PSIR genjot fisik jelang playoff
A A A
Sindonews.com - Babak playoff Indonesian Premier League (IPL) yang dihelat 29 September hingga 3 Oktober 2012 belum ada kepastian akan dihelat di mana. Namun, PSIR Rembang sudah melakukan persiapan-persiapan untuk menghadapi babak playoff dengan terus menggenjot fisik pemain.

Pada babak playoff melibatkan satu klub IPL dan tiga tim peringkat dua dari tiga grup Divisi Utama. Peringkat 11 IPL, Bontang FC akan dipertemukan dengan tiga klub pengguni peringkat dua dari tiga grup Divisi Utama yakni, PSLS Lhokseumawe (peringkat dua dari Gup I), PSIR Rembang (Grup II), dan Persbul Buol (Grup III).

Pelatih PSIR Rembang Haryanto, mengatakan untuk menghadapi babak playoff tim berjuluk Laskar Dampo Awang hanya mengandalkan pemain-pemain lokal dari Rembang dan satu pemain asing Cristian Lenglolo. Dia sengaja tidak mengambil pemain dari luar Rembang karena saat ini PSIR masih dalam masa krisis finansial.

Namun, meski hanya mengandalkan pemain dari lokal dia meyakini anak-anak asuhnya akan mampu meladeni tiga tim lain yang sama-sama masuk babak playoff. Latihan fisik pun terus dilakukan untuk mengembalikan stamina pemain yang lama libur. Seminggu tiga kali sekuad laskar dampong awang digenjot fisiknya di Stadion Krida Rembang. ''Saat ini kita fokus pada latihan fisik dan latihan rutin. Fisik kita genjot untuk mengembalikan stamina setelah lama libur,” ujarnya.

Selain itu, dalam waktu dekat PSIR juga akan melakukan uji coba dengan klub-klub lokal seperti Persiku Kudus dan Persijap Jepara. ''Untuk Kudus kita sudah berbicara dan tidak ada masalah tinggal menentukan waktunya. Sedangkan untuk Jepara kita belum berbicara,”tandasnya.

CEO PT PT Rembang Sportindo Mandiri (RSM) Charis Kurniawan, menambahkan pihaknya sampai saat ini masih menunggu dari keputusan PSSI. Berdasarkan hasil pertemuan antara klub-klub yang masuk babak play off pada 12 September lalu masih ada pertimbangan-pertimbangan dan belum ada kepastian dimana babak playoff akan digelar.

Pada pertemuan itu pula PSIR mengajunkan permohonan supaya biaya operasional selama babak playoff ditanggung oleh penyelenggara (LPIS). ''Kondisi keuangan klub tidak memungkinkan untuk mencari donasi dalam waktu singkat, sehingga kami mengajukan permohonan itu (biaya operasional ditanggung penyelenggara),” katanya.

Dia mengaku, secara tim PSIR Rembang sudah siap untuk mengikuti babak playoff meskipun hanya dengan materi pas-pasan.
(aww)
Berita Terkait
Liga 2 Tercoreng, Kalteng...
Liga 2 Tercoreng, Kalteng Putra vs PSBS Biak Dihiasi Baku Pukul
Perwakilan Klub dan...
Perwakilan Klub dan Asosiasi Pemain Temui Menpora Minta Liga 2 Kembali Bergulir
Pemain Gresik United...
Pemain Gresik United Pilih Pulang Kampung Menjadi Petani
Persib Vs Persija :...
Persib Vs Persija : Kemenangan Jadi Harga Mati Kedua Tim
Usai Jalani Uji Coba...
Usai Jalani Uji Coba Terakhir, VAR Sudah Siap Digunakan di Liga 1
Kesalahan Wasit Masih...
Kesalahan Wasit Masih Terulang, Liga 1 Bakal Ada VAR di Musim Depan?
Berita Terkini
Ngamuk Kalah KO, Petinju...
Ngamuk Kalah KO, Petinju Ini Cengkeram dan Pukul Wasit Tinju di Ring
2 menit yang lalu
Rahasia Keperkasaan...
Rahasia Keperkasaan Uzbekistan: Juara Piala Asia U-17, U-20, hingga Menuju Piala Dunia 2026
13 menit yang lalu
Momen George Foreman...
Momen George Foreman Habisi 5 Petinju Brutal dalam Satu Malam
1 jam yang lalu
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders Masuk Radar Transfer Selangor FC
1 jam yang lalu
Calvin Verdonk Tutup...
Calvin Verdonk Tutup Pintu Main di Liga Inggris, Bundesliga Jadi Alternatif Jelang Usia Kepala 3
4 jam yang lalu
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
4 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Jelang Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved