Jajang: Jika dilebur, kekuatan Pelita-Arema menakutkan

Kamis, 27 September 2012 - 19:16 WIB
Jajang: Jika dilebur, kekuatan Pelita-Arema menakutkan
Jajang: Jika dilebur, kekuatan Pelita-Arema menakutkan
A A A
Sindonews.com - Pelatih Persib Bandung Jajang Nurjaman mewaspadai kekuatan Pelita Jaya Karawang di kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012-2013. Jajang juga menanti perubahan mantan klub yang pernah diasuhnya itu setelah tersiarnya kabar merger dengan Arema.

Pria yang biasa disapa Kang Janur ini, merasakan kekuatan besar dan berpotensi menguasai ISL musim depan jika kedua tim bergabung. Tanpa mengecilkan kekuatan yang dimilikinya sebagai pelatih Persib, Jajang menilai bila kekuatan Pelita dan Arema disatukan akan semakin kukuh. ''Pelita tetap merupakan salah satu tim yang diperhitungkan. Apalagi digabungnya dua kekuatan akan semakin luar biasa,” kata Jajang.

Ketika potensi para pemain tersebut disatukan dengan sejumlah penggawa Arema lainnya, Jajang mengakui jika kekuatan besar akan hadir di ISL musim depan. Pelita Jaya di bawah asuhan Rahmad Darmawan atau biasa disapa RD menurut Jajang sudah memiliki kekuatan yang bagus. ''Mereka sekarang punya Beto (Goncalves), Greg (Nwokolo), Hasyim (Kipu) dan I Gede Sukadana. Di lini tengah mereka juga punya Joko Sasongko, Dedi Kusnandar dan Egi Melgiansyah,” papar Jajang.

Sedangkan beberapa penggawa Singo Edan – julukan Arema – juga memiliki sejumlah amunisi sama bagusnya seperti Hendro Siswanto, Dendi Santoso, Kurnia Meiga serta beberapa pemain lainnya. ''Jika kedua tim jadi dilebur, tentu akan jadi sesuatu yang menakutkan bagi tim-tim lain,” ujarnya.

Sementara, masa depan Pelita dan Arema bersatu masih menunggu kesepakatan kerjasama sekitar tiga bulan lagi. Namun begitu, tim Pelita sudah menginjakan kaki di Kanjuruhan dan merasakan atmosfer sepak bola kota Malang tersebut.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.3013 seconds (0.1#10.140)