Wakil Indonesia tinggal ganda campuran
Jum'at, 02 November 2012 - 16:11 WIB

Wakil Indonesia tinggal ganda campuran
A
A
A
Sindonews.com - Harapan Indonesia untuk meraih gelar juara di sektor tunggal putra dan putri, serta ganda putra pada World Junior Championships (WJC) 2012, Jepang, pupus sudah. Satu persatu jagoan Indonesia gugur di babak perempat final, Jumat (2/11) pagi waktu setempat.
Panji Akbar yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di tunggal putra harus mengubur mimpi untuk lolos ke semifinal setelah takluk dari jagoan Taiwan, Hsu Hui Ting. Panji kalah dua set langsung 21-17, 21-13. Sementara Hanna Ramadini yang berjuang di sektor tunggal putri terhenti langkahnya setelah kalah dua set langsung, 21-17, 21-13, dari wakil tuan rumah, Akane Yamaguchi.
Yang mengecewakan adalah kegagalan pasangan ganda putra, Arya Maulana Adiartama/Edi Subaktiar. Indonesia sebenarnya berharap besar unggulan kedua itu bisa mempersembahkan gelar juara. Tapi apa daya, saat bertemu pasangan China, Yilu Wang/Liu Yuchen, Arya/Edi kalah dua set langsung, 21-15, 24-22.
Kini Indonesia menyisakan wakilnya di ganda campuran. Pasangan Alfian Eko Prasetya/Shela Devi Aulia dan Edi Subaktiar/Melati Daeva Oktaviani berhasil melaju ke babak semifinal.
Pertarungan semifinal pun akan berlangsung Jumat (2/11) sore waktu setempat. Alfian/Shela akan berhadapan dengan pasangan China, Yilu Wang, sedangkan Edi/Melati akan bertemu dengan Liu Yuchen/Qingchen Chen.
Panji Akbar yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di tunggal putra harus mengubur mimpi untuk lolos ke semifinal setelah takluk dari jagoan Taiwan, Hsu Hui Ting. Panji kalah dua set langsung 21-17, 21-13. Sementara Hanna Ramadini yang berjuang di sektor tunggal putri terhenti langkahnya setelah kalah dua set langsung, 21-17, 21-13, dari wakil tuan rumah, Akane Yamaguchi.
Yang mengecewakan adalah kegagalan pasangan ganda putra, Arya Maulana Adiartama/Edi Subaktiar. Indonesia sebenarnya berharap besar unggulan kedua itu bisa mempersembahkan gelar juara. Tapi apa daya, saat bertemu pasangan China, Yilu Wang/Liu Yuchen, Arya/Edi kalah dua set langsung, 21-15, 24-22.
Kini Indonesia menyisakan wakilnya di ganda campuran. Pasangan Alfian Eko Prasetya/Shela Devi Aulia dan Edi Subaktiar/Melati Daeva Oktaviani berhasil melaju ke babak semifinal.
Pertarungan semifinal pun akan berlangsung Jumat (2/11) sore waktu setempat. Alfian/Shela akan berhadapan dengan pasangan China, Yilu Wang, sedangkan Edi/Melati akan bertemu dengan Liu Yuchen/Qingchen Chen.
(aww)