PT Liga Indonesia yakin Polri terbitkan izin
A
A
A
Sindonews.com - Hingga hari ini (3/1) Polri belum mengeluarkan izin untuk pergelaran kompetisi Indonesia Super League (ISL). Namun PT Liga Indonesia (PT LI) sebagai operator ISL mengaku cukup optimistis bahwa pihaknya bisa merayu kepolisian untuk menggelar kompetisi ISLmusim ini yang diputar 5 Januari.
Sebagai langkah persiapan, PT LI juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk izin pertandingan. CEO PT LI, Joko Driyono mengaku optimistis akan mengantongi izin tersebut.
"Kami yakin, pihak Mabes Polri akan mengeluarkan izin kompetisi ISL yang akan digulirkan mulai 05 Januari mendatang. Sekarang, kami masih menunggu kapan izin tersebut dikeluarkan. Mudah-mudahan, hari ini," ungkap Joko Driyono, seperti dilansir goal.com Kamis, (3/1/2012).
"Semua klub ISL yang akan tampil, jumlahnya tetap 18. Mereka siap menyukseskan gelaran ISL musim ini. Kami juga sudah mengimbau agar klub-klub bisa mengatur suporter mereka supaya lebih tertib. Sehingga, tidak ada kejadian-kejadian yang tidak diinginkan," imbuhnya.
Lebih lanjut pria yang akrab disapa Jokdri itu mengatakan, Mabes Polri menilai kompetisi ISL merupakan hiburan rakyat. Terlebih, penggemarnya terhitung luar biasa.
"Banyak pihak yang mendapatkan rejeki dari kompetisi ISL. Contohnya pedagang jersey, minuman, tiket dan lain sebagainya. Jangan sampai mematikan perekonomian masyarakat kecil yang tergantung pada sepak bola," pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, kompetisi ISL musim 2012/2013 akan kembali bergulir pada 05 Januari. Sriwijaya FC diberi kehormatan untuk membuka laga melawan Persiba Balikpapan di Palembang.
Sebagai langkah persiapan, PT LI juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk izin pertandingan. CEO PT LI, Joko Driyono mengaku optimistis akan mengantongi izin tersebut.
"Kami yakin, pihak Mabes Polri akan mengeluarkan izin kompetisi ISL yang akan digulirkan mulai 05 Januari mendatang. Sekarang, kami masih menunggu kapan izin tersebut dikeluarkan. Mudah-mudahan, hari ini," ungkap Joko Driyono, seperti dilansir goal.com Kamis, (3/1/2012).
"Semua klub ISL yang akan tampil, jumlahnya tetap 18. Mereka siap menyukseskan gelaran ISL musim ini. Kami juga sudah mengimbau agar klub-klub bisa mengatur suporter mereka supaya lebih tertib. Sehingga, tidak ada kejadian-kejadian yang tidak diinginkan," imbuhnya.
Lebih lanjut pria yang akrab disapa Jokdri itu mengatakan, Mabes Polri menilai kompetisi ISL merupakan hiburan rakyat. Terlebih, penggemarnya terhitung luar biasa.
"Banyak pihak yang mendapatkan rejeki dari kompetisi ISL. Contohnya pedagang jersey, minuman, tiket dan lain sebagainya. Jangan sampai mematikan perekonomian masyarakat kecil yang tergantung pada sepak bola," pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, kompetisi ISL musim 2012/2013 akan kembali bergulir pada 05 Januari. Sriwijaya FC diberi kehormatan untuk membuka laga melawan Persiba Balikpapan di Palembang.
(wbs)