KONI serius garap Medan jadi kota atlet

Jum'at, 04 Januari 2013 - 17:06 WIB
KONI serius garap Medan jadi kota atlet
KONI serius garap Medan jadi kota atlet
A A A
Sindonews.com - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Medan memfokuskan pembinaan atlet. Itu dilakukan sebagai kesiapan rencana Pemerintah Kota (Pemko) Medan menjadikan Kota Atlet 2016 mendatang.

Kesiapan itu memfokuskan pembinaan atlet oleh masing-masing pengurus cabang (Pengcab) olahraga naungan KONI Kota Medan. "Program 2013 ini KONI Medan fokuskan kesiapan Medan yang ingin menjadikan Kota Atlet 2016 nanti," ungkap Ketua KONI Medan Zulhifzi Lubis diruang kerjanya, Jumat (4/1).

Untuk mewujudkan hal tersebut, pria yang akrab disapa Opunk Ladon ini pun akan menyatakan kesiapan KONI hal tersebut. Namun, peran 37 Pengcab dan badan fungsional anggota KONI Medan, diakuinya menjadi faktor penentu merealisasikan Medan sebagai Kota Atlet. "Dalam waktu dekat saya akan datangi tiap pengcab untuk menyinkronkan visi dan misi bersama," imbuhnya.

Hal lainnya adalah KONI Medan juga telah mewacanakan olahraga sebagai suatu pekerjaan. Atlet pelajar yang berada dibawah pembinaan KONI Medan, selain belajar kerjanya berlatih dengan giat. Gaji atlet dan pelatih disesuaikan dengan gaji PNS.

"Cita-cita Medan sebagai kota atlet pada tahun 2016 dapat tercapai tak terlepas dengan prestasi yang diraih para atlet dalam setiap kejuaraan daerah, nasional bahkan internasional," puji Opung.

Sebelumnya, Walikota Medan Rahudman Harahap saat pelantikan pengurus KONI Medan periode 2012-2016 mengatakan, mulai tahun 2013 ini Pemko Medan akan melakukan berbagai pembangunan sarana prasana olahraga. Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya mewujudkan peningkatan prestasi atlet dan juga demi mewujudkan cita-cita menjadikan Medan kota atlet 2016 mendatang.

"Pengadaaan lahannya sudah kita persiapkan, apakah kemungkinan akan dibuat di Medan Marelan atau daerah lainnya. Pembangunan sarana dan prasarana ini akan kita lakukan secara bertahap," katanya.

Rahudman pun mengakui, jika kemajuan olahraga di ibukota provinsi Sumut ini mengalami peningkatan yang signifikan. Terbukti dengan raihan medali di PON XVIII/2012 lalu, didominasi atlet Medan. Namun, ia berharap berbagai pihak terutama KONI Medan untuk tetap melakukan berbagai evaluasi demi lebih meningkatnya prestasi olahraga di daerah itu.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6874 seconds (0.1#10.140)