Sriwijaya FC hanya restui pemain ke Timnas KPSI

Selasa, 08 Januari 2013 - 20:47 WIB
Sriwijaya FC hanya restui...
Sriwijaya FC hanya restui pemain ke Timnas KPSI
A A A
Sindonews.com - Manajemen Sriwijaya FC(SFC) menyatakan siap mengirim pemainnya ke Timnas. Namun, kesediaan itu diembel-embeli sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI).

Pernyataan tersebut digulirkan manajemen SFC, terkait adanya undangan untuk salah satu pemain Laskar Wong Kito-julukan SFC, Tantan yang akan diproyeksikan memperkuat timnas Pra Piala Asia (PPA) 2015.

Menurut Direktur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Augie Bunyamin, pihaknya bersedia menyerahkan pemainnya untuk kebutuhan timnas, asal sesuai dengan apa yang telah menjadi persyaratan KPSI. Sejauh ini, SFC sendiri masih menunggu kepastian akhir mengenai kesepakatan antara KPSI dan pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga.

"Sekarangkan sudah ditengarai Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dan telah bekerja sama dengan KPSI. Manajemen SFC yakin, ada salah satu klausal yang menyebutkan bahwa mengenai pembentukan timnas, pemain diperbolehkan memperkuat timnas, dengan persyaratan pelatih timnas di pilih dari KPSI," jelasnya.

Terlepas dari kondisi itu, sang pemain sendiri Tantan, hingga kemarin masih tetap berlatih bersama punggawa SFC lainnya. "Memang Tantan belum bergabung dengan Timnas dan masih berlatih bersama SFC. Ya karena kita masih menunggu kepastian itu, tapi pada intinya manajemen siap menyerahkan Tantan ke timnas kalau semua sudah selesai," tandasnya.

Sementara manajer SFC, Robert Heri menuturkan, bahwa semua kembali ke KPSI. Artinya apa yang telah digariskan oleh KPSI, SFC akan mematuhi. "Kita akan ikuti apa yang sudah jadi ketetapan KPSI soal Timnas. Kita sama sekali tidak ada masalah, kalau memang ada pemain kami dibutuhkan untuk Timnas, ya silakan. Kami mengikuti apa yang sudah digariskan KPSI," tuturnya.

Sedangkan pelatih kepala SFC Kas Hartadi, hanya bisa mengatakan untuk urusan undangan pemain SFC yang dipanggil timnas, dia sudah menyerahkan segala keputusan ditangan manajemen.

"Kami sebagai pelatih dan pemain bekerja pada manajemen SFC, jadi biarlah manajemen yang menentukan. Kalau memang manajemen mempersilahkan Tantan, ya saya mengikuti saja," tambahnya
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0815 seconds (0.1#10.140)