Petenis Jepang pecahkan rekor

Rabu, 16 Januari 2013 - 01:37 WIB
Petenis Jepang pecahkan...
Petenis Jepang pecahkan rekor
A A A
Sindonews.com - Petenis veteran Jepang, Kimiko Date-Krumm, membuat sejarah ketika mengalahkan petenis unggulan ke-12 asal Rusia, Nadia Petrova, dua set langsung 6-2 6-0, Selasa (15/1). Date-Krumm menjadi pemain tertua yang mencatatkan kememenangan di pertandingan Australia Terbuka.

Petenis peringkat 100 itu memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Virginia Wade dari Inggris. Date-Krumm berada dalam usia 42 tahun saat menang atas Petrova. "Bermain dalam usia saat ini benar-benar tidak berarti apa-apa," kata Date-Krumm, dikutip CNN, Selasa waktu setempat.

"Makan saya banyak, saya juga banyak tidur. Tadi malam saya berada di kasur sebelum pukul 10 malam, saya selesai makan malam pukul 7.30, kemudian tidur sebelum pukul 10 seperti anak-anak," kelakarnya. "Karena setelah latihan atau setelah pertandingan saya selalu kelelahan, jadi saya perlu untuk memulihkan lebih dari sebelumnya. Ini hanyalah hidup yang sederhana. Nothing special."

"Tentu saja saya sangat senang bisa menang hari ini, tapi saya tidak bermain untuk mengejar rekor. Bahkan jika saya kalah, saya masih menikmatinya."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6848 seconds (0.1#10.140)