Federer berusaha samai rekor Emerson

Senin, 21 Januari 2013 - 22:24 WIB
Federer berusaha samai...
Federer berusaha samai rekor Emerson
A A A
Sindonews.com - Petenis putra nomor dua dunia, Roger Federer, melaju ke perempat final Grand Slam ke-35 berturut-turut, setelah mengalahkan andalan Kanada, Milos Raonic 6-4, 7-6 (4), 6-2 di babak keempat Australia Terbuka pada Senin malam di Melbourne. "Jelas waktu telah mengubahnya. Kondisi mulai melambat. Mungkin itu memberi Anda kesempatan untuk lebih konsisten di empat besar," kata Federer.

"Mungkin saya merampas sedikit sesuatu dari diri saya. Tapi saya benar-benar percaya hal-hal yang sedikit lebih mudah untuk bermain lebih konsisten saat ini. Malam ini adalah malam yang sangat berat, jadi saya sangat senang," lanjut unggulan kedua berusia 31 tahun tersebut, dikutip situs resmi ATP, Senin.

Petenis Swiss ini berusaha menjadi hanya orang kedua dalam sejarah, setelah Roy Emerson, untuk memenangkan lima gelar Australia Terbuka. Sebelumnya, dia telah mengangkat trofi di Melbourne Park pada 2004, 2006, 2007 dan 2010. "Jika saya bisa mempertahankan tingkat permainan, jelas saya senang saya telah memberi diriku kesempatan untuk pergi jauh di turnamen ini, yang sangat jelas tujuannya."

Melawan Raonic, Federer berada di puncak permainannya lagi, ia mematahkan servis andalan Raonic sebanyak tiga kali. Kemenangan tiga set ini pun membuat petenis berkebangsaan Swiss itu belum pernah menjalani permainan hingga set keempat hingga saat ini. "Saya pikir saya memiliki malam yang baik," ungkap Federer.

"Saya fokus pada apa yang ingin saya lakukan dan bisa melaluinya. Yang terpenting pertama adalah fokus pada servis saya sendiri, bahkan sebelum berpikir tentang bagaimana Milos bisa bangkit lagi. Tapi saya melakukan pekerjaan yang baik malam ini. Ketika pertandingan berlangsung pun saya mulai merasa lebih baik. Saya merasa baik di luar sana. Saya bergerak dengan baik, memiliki antisipasi dan reaksi yang baik pada hari ini, yang merupakan kunci nyata untuk saya."

Selanjutnya, di babak perebutan tiket empat besar, Federer telah dinanti unggulan ketujuh dari Prancis, Jo-Wilfried Tsonga.
(nug)
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
8 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
10 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
11 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
12 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
13 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
13 jam yang lalu
Infografis
Pertarungan Mike Tyson...
Pertarungan Mike Tyson vs Jake Paul Pecahkan Rekor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved