Persipasi setia kepada LPIS

Jum'at, 25 Januari 2013 - 16:18 WIB
Persipasi setia kepada...
Persipasi setia kepada LPIS
A A A
Sindonews.com - Berita soal kepindahan Persipasi ke Divisi Utama PT Liga Indonesia terbantahkan. Ini setelah manajemen Persipasi menyambangi kantor PT Liga Prima Indonesia Sportindo (PT LPIS) untuk mendaftarkan diri tampil di Divisi Utama, Jumat (25/1).

Diberitakan sebelumnya di beberapa media, Persipasi memutuskan untuk hijrah dari Divisi Utama LPIS ke Divisi Utama PT LI. Selain Persipasi, ada beberapa tim yang juga dikabarkan hijrah.

Namun, menurut Ketua Umum Persipasi, Muhammad Hartono Yulianto, sejak awal Persipasi membulatkan tekad untuk bermain di liga resmi yang diakui PSSI, AFC (Konfederasi Sepak Bola Asia), maupun FIFA. "Karena itu hari ini saya mendaftarkan Persipasi ke LPIS. Berkas-berkasnya sudah kami bawa," kata Yulianto seperti dilansir situs resmi PSSI.

"Saya tegaskan bahwa hal itu (pindah ke PT LI) tidak benar. Persipasi tetap bermain di liga resmi," tandasnya.

Sementara itu, anggota Komite Eksekutif PSSI, Bob Hippy menyambut baik niat Persipasi untuk tetap bermain di liga resmi. "Terima kasih untuk Persipasi yang komit tetap main di kompetisi resmi. Sikap seperti itu yang kita harapkan dari klub-klub lain di Indonesia," kata Bob.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0915 seconds (0.1#10.140)