Persiapan tak maksimal, Timnas berharap hasil optimal

Selasa, 29 Januari 2013 - 18:01 WIB
Persiapan tak maksimal,...
Persiapan tak maksimal, Timnas berharap hasil optimal
A A A
Sindonews.com - Pelatih Timnas Indonesia Nil Maizar mengaku, tidak memikirkan keberangkatan mendadak pasukannya ke Jordania. Menurutnya, sebagai pelatih, dirinya hanya memikirkan bagaimana memulihkan kondisi pemain dengan waktu singkat.

Enggan mengomentari keberangkatan yang terkesan dipaksakan, namun menurutnya, namanya masa penerbangan membuat fisik pemain tidak akan bisa maksimal dalam pertandingan.

"Setelah keberangkatan, normalnya pemulihan pemain itu 72 jam. Tim pelatih berbicara persiapan tim, jadi tim berangkat dengan persiapan yang tidak maksimal dengan kondisi ini, tapi mudah-mudahan hasilnya bisa optimal,''ujar mantan pelatih Semen Padang itu.

Di sisi lain, pertandingan uji coba menghadapi Yordania yang dinilai memiliki karakter bermain yang sama dengan Irak akan menjadi modal positif bagi tim Garuda. Namun dengan fisik yang kurang baik pasca penerbangan yang memakan waktu belasan jam, Nil, sapaan Nil Maizar mengaku belum banyak yang akan bisa didapat.

"Kami harus melewati satu fase dulu sebelum menuju fase berikutnya. Mudah-mudahan hasilnya maksimal. Tapi yang pasti, menghadapi Irak tanggal 6 Februari nanti, tim punya cukup banyak waktu untuk persiapan," ucapnya.

Di sisi lain, keberangkatan timnas ke Yordania minus Stevie Bonsapia lantaran pengurusan paspor yang belum kelar. "Satu saja, Stevie saja yang tinggal karena harus mengurus paspornya. Stevie langsung ke Dubai besok. Sementara, Bambang (Pamungkas) tidak ada berita. Tapi Irfan (Bachdim) sudah komunikasi dengan kami, manajemen. Mungkin dia tunggu kami di Malaysia, kalau tidak, langsung ke Jordania," ungkapnya.

Sedangkan Stevie membenarkan, dirinya akan berangkat besok. "Saya tunggu sampai besok. Saya akan langsung berangkat ke Jakarta menyusul tim," ungkap Stevie.

Sementara Nilmaizar mengatakan, di pertandingan perdana Grup C menghadapi Irak, Indonesia tidak akan diperkuat Agung Supriyanto yang terkena kartu merah di ajang Piala AFF 2012 lalu
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6515 seconds (0.1#10.140)