Menpora tak takut cabut izin ISL

Senin, 04 Februari 2013 - 21:01 WIB
Menpora tak takut cabut...
Menpora tak takut cabut izin ISL
A A A
Sindonews.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo mengungkapkan, keberangkatan staf khusus Kemenpora untuk bertemu dengan Presiden AFC Zhang Jilong di Beijing, China pada Rabu (6/2) dengan misi khusus. Menpora berharap dari pertemuan krusial itu mendapat kepastian terkait langkah apa yang harus dilakukan pemerintah dalam waktu dekat ini untuk menuntaskan kisruh dualisme sepak bola di Tanah Air.

Roy Suryo juga berharap pihak Indonesia Super League (ISL) mau membuka pintu bagi para pemain yang bermain di kompetisinya untuk memperkuat Tim Nasional. "Utusan khusus Kemenpora ke Beijing tidak lain untuk mendapat kepastian sikap yang harus diambil pemerintah saat ini. Saya berpendapat penyatuan tidak akan pernah berjalan bila masih terdapat dua kompetisi," ujar Roy Suryo di kantor Kemenpora, Senin (4/2/2013).

Pada kesempatan sama, terkait masalah belum dibayarnya gaji para pemain, Roy Suyo menegaskan akan siap menarik izin kompetisi ISL. Seperti yang sudah ditetapkan pada 4 Januari 2013, Roy mengatakan dirinya memberikan tenggat waktu hingga 10 Februari bagi klub untuk melunasi gaji pemain. Nah, bila batas waktu dilanggar, langkah tegas akan diambil oleh politikus Demokrat tersebut.

"Kemenpora sebelumnya sudah memberikan catatan persyaratan administrasi soal gaji pemain harus berjalan sesuai harapan. Bila tidak (melunasi gaji pemain, red), saya tak takut menarik rekomendasi izin kompetisi ISL," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0488 seconds (0.1#10.140)