Skuad tunggal putra Pratama bertambah

Kamis, 07 Februari 2013 - 17:06 WIB
Skuad tunggal putra Pratama bertambah
Skuad tunggal putra Pratama bertambah
A A A
Sindonews.com - Skuad tunggal putra Pratama di Pelatnas Cipayung bertambah. Berdasarkan hasil seleksi nasional, pekan lalu, PB PBSI mengumumkan tiga atlet yang lolos.

Rivan Fauzin Ivanudin (Pelatprov DKI Jakarta), Fikri Ihsandi Hadmadi (Tangkas Specs), dan Setyaldi Putra Wibowo (Guna Dharma Bandung), berhasil melewati tes teknik, fisik, dan psikotes.

Seperti dilansir situs resmi PBSI, ketiga pemain itu akan bergabung ke Pelatnas pada 11 Februari 2013 mendatang. Sementara Roy Seto Danu (Gemilang Surabaya) dan Abraham (Mutiara Bandung) harus memendam ambisinya.

"Pemain-pemain ini sesuai dengan kriteria yang ditentukan dan sangat potensial, kami sangat membutuhkan pemain-pemain muda untuk regenerasi," ujar Pelatih Kepala Tunggal Putra Joko Supriyanto.

Berikut susunan skuad tunggal putra pelatnas Cipayung:

Utama

Sony Dwi Kuncoro (Jaya Raya Suryanaga, Jawa Timur)
Simon Santoso (Tangkas Specs, DKI Jakarta)
Sony Dwi Kuncoro (Jaya Raya Suryanaga, Jawa Timur)
Tommy Sugiarto (Pelita Bakrie Jakarta, DKI Jakarta)
Dionysius Hayom Rumbaka (Djarum, Jawa Tengah)
Wisnu Yuli Prasetyo (Surya Baja Surabaya, Jawa Timur)
Shesar Hiren Rhustavito (Djarum, Jawa Tengah)

Pratama
Riyanto Subagja (Djarum, Jawa Tengah)
Arief Gifar Ramadhan (Djarum, Jawa Tengah)
Panji Akbar Sudrajat (Pelita Bakrie Jakarta, DKI Jakarta)
Anthony Sinisuka Ginting (SGS PLN Bandung, Jawa Barat)
Thomi Azizan Mahbub (Djarum, Jawa Tengah)
Ihsan Maulana Mustofa (Djarum, Jawa Tengah)
Jonathan Christie (Tangkas Specs, DKI Jakarta)
Muhammad Bayu Pangisthu (Djarum, Jawa Tengah)
Rivan Fauzin Ivanudin (Pelatprov DKI Jakarta)
Fikri Ihsandi Hadmadi (Tangkas Specs)
Setyaldi Putra Wibowo (PB Guna Dharma)
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6128 seconds (0.1#10.140)