Marquez bakal repotkan Rossi di tikungan
A
A
A
Sindonews.com - Kita tahu bahwa Valentino Rossi sangat piawai di tikungan namun penampilan pembalap Repsol Honda Marc Marquez, yang memukau pengunjung dalam ujicoba hari kedua di Sirkuit Sepang saat dia menikung dengan sudut yang ekstrem, dapat dipastikan nantinya bisa merepotkan Rossi di tikungan
Remaja Spanyol itu mengakui mempertahankan konsistensi seperti pembalap sekaliber juara dunia Jorge Lorenzo, Pedrosa dan Valentino Rossi akan menjadi tantangan paling berat untuknya. Soal gayanya menikung itu, Marquez mengatakan gaya membalapnya terus berubah.
“Ketika aku bandingkan videonya dengan tes bulan November, aku sudah banyak berubah dan bahkan hari ini aku membalap dengan cara yang berbeda dari kemarin,” ungkapnya.
“Tentu di tengah tikungan anda perlu menikung dengan sudut seperti itu, tapi ketika keluar hal itu tak diperlukan. Motornya punya potensi bagus, tapi sekarang ini aku berkonsentrasi pada gaya membalapku. Aku belum sampai pada kemampuan maksimal motornya.”
Salah satu yang terkesan dengan gaya menikung Marquez itu adalah pembalap Ducati, Nicky Hayden, yang merebut juara dunia 2006 ketika masih bersama Repsol Honda:
"Marquez akan menjadi daya tarik tahun ini. Marquez bisa repotkan Rossi di tikungan dengan gaya yang baru dan dengan sudut yang sangat ekstrem (ketika menikung)," kata Hayden.
Remaja Spanyol itu mengakui mempertahankan konsistensi seperti pembalap sekaliber juara dunia Jorge Lorenzo, Pedrosa dan Valentino Rossi akan menjadi tantangan paling berat untuknya. Soal gayanya menikung itu, Marquez mengatakan gaya membalapnya terus berubah.
“Ketika aku bandingkan videonya dengan tes bulan November, aku sudah banyak berubah dan bahkan hari ini aku membalap dengan cara yang berbeda dari kemarin,” ungkapnya.
“Tentu di tengah tikungan anda perlu menikung dengan sudut seperti itu, tapi ketika keluar hal itu tak diperlukan. Motornya punya potensi bagus, tapi sekarang ini aku berkonsentrasi pada gaya membalapku. Aku belum sampai pada kemampuan maksimal motornya.”
Salah satu yang terkesan dengan gaya menikung Marquez itu adalah pembalap Ducati, Nicky Hayden, yang merebut juara dunia 2006 ketika masih bersama Repsol Honda:
"Marquez akan menjadi daya tarik tahun ini. Marquez bisa repotkan Rossi di tikungan dengan gaya yang baru dan dengan sudut yang sangat ekstrem (ketika menikung)," kata Hayden.
(wbs)