Hayden minta Ducati jiplak Honda -Yamaha

Sabtu, 09 Februari 2013 - 12:29 WIB
Hayden minta Ducati...
Hayden minta Ducati jiplak Honda -Yamaha
A A A
Sindonews.com - Mungkin Nicky Hayden merasa masih kurang untuk beradaptasi dengan cepat dengan motor Ducatinya tahun ini. Pasalnya, selama tes pra musim MotoGP yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia dia belum menunjukkan performa terbaiknya. Sehingga, pembalap asal Amerika itu meminta kepada timnya untuk meniru apa yang akan dilakukan kompetitornya yakni Honda dan Yamaha.

Austin akan menjadi tempat untuk Yamaha dan Honda menguji kembali motornya pada 12-14 Maret mendatang. Namun, nampaknya Ducati kurang antusias untuk turun menjajal kemampuan motornya. Menurut tim, hal itu tidak termasuk dalam agenda. Padahal Hayden sangat mengharapkan uji coba kedua tersebut.

"Hingga saat ini keputusan untuk mengikuti tes di Austin, masih belum dipastikan 'tidak'. Namun, harapan itu masih terbuka lebar dan saya berharap Ducati bisa mewujudkan kesempatan tersebut. Jadi, saya sangat optimis," ujar Hayden seperti dilansir Crash, Sabtu (9/2/2013).

Kekhawatiran Hayden sangat jelas ditunjukannya. Sebab, jika Ducati melewatkan tes mereka akan kesulitan untuk bersaing dengan Honda dan Yamaha selama perhelatan MotoGP berlangsung yang baru akan dimulai pada 19-21 April mendatang.

"Jika kita tidak menguji di sana dan kita langusng memulai Grand Prix perdana, nampaknya itu akan sulit bagi Ducati. Pasalnya, mereka tidak akan mengetahui apa kendala yang dihadapi pembalapnya dan tak mungkin mereka bisa melakukan perubahan dalam waktu yang singkat. Jadi, saya rasa kami tidak akan punya kesempatan melawan Honda dan Yamaha," pungkas mantan juara dunia 2006.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6199 seconds (0.1#10.140)