PSIS pede menang di kandang Persikabo

Senin, 11 Februari 2013 - 18:27 WIB
PSIS pede menang di...
PSIS pede menang di kandang Persikabo
A A A
Sindonews.com - Kepercayaan diri pemain PSIS Semarang meningkat setelah menaklukkan Persikad Depok akhir pekan lalu. Laskar Mahesa Jenar itu bersiap menyerbu markas Persikabo Bogor, dalam laga lanjutan Divisi utama Liga Indonesia, Rabu (13/2) di Stadion Cibinong, Kabupaten Bogor.

PSIS harus bekerja keras untuk bisa mencuri poin di kandang Persikabo. Mengingat dalam Persikabo memiliki motivasi lebih setelah pada laga sebelumnya berhasil menekuk Persiku Kudus dengan skor 5-0 tanpa balas. Jelas menambah motivasi tinggi bagi para pemain untuk kembali meraih kemenangan di kandang.

Persikabo dipastikan bakal tampil “ngotot” dan menyerang untuk bisa mengamankan poin di kandang sendiri.Terlebih meraka tampil dengan dukungan penuh dari ribuan pendukung setia Persikabo.

Pelatih PSIS Firmandoyo mengaku, akan sangat mewaspadai permainan Persikabo. Menurutnya Persikabo adalah tim tangguh. Meraka memiliki sejumlah pemain tangguh seperti Julio Lopez dan Tobar. Kedua pemain ini memiliki skill yang cukup mumpuni dan perlu diwaspadai.
Namun, sambung Firmandoyo, meski motivasi bertanding Persikabo tinggi, anak-anak asuhnya dipastikan tidak akan membiarkan penyerang Persikabo untuk mendekati jantung pertahanan. ''Secara mental kita siap. Setiap pertandingan berbeda, karakter tim juga berbeda. Karena itu, kami menyiapkan tim juga berbeda pula,” kata Firmandoyo, Senin (11/2).
Dia mengatakan, untuk menghadapi laga melawan Persikabo, anak-anak asuhnya akan tetap tampil menyerangan, menerapkan tempo permainan cepat dengan formasi 4-4-2. ''Kami akan tetap tampil menyerang, karena memang untuk bisa mengimbangi Persikabo, kita harus fight. Kita juga punya kemampuan, pemain harus sadar bahwa mereka profesional, yang dituntut tetap fight pada setiap pertandingan,” tandasnya.
Firmandoyo menambahkan, untuk laga melawan Persikabo tidak akan melakukan perubahan. Dibawah mistar gawang tetap dipercayakan kepada Catur Adi, di belakang dipercayakan kepada Morris Power, Iksan Sania, Fauzan, dan Nurul Huda.

Sementara di tengah tetap dipercayakan kepada Iswandi Da’i, Imral ''Korea” Usman, M.Irvan, dan Robby Fajar. Sedangkan di lini depan Firmandoyo tetap mempercayakan kepada duet Emile Linkers dan Hari “Mukri” Nur. ''Duet Linkers dan Hari Nur sudah menemukan kecocokan, meraka mudah koordinasi,” tambahnya.

Dia berharap saat meladeni perlawan anak-anak Persikabo, tidak turun hujan, sehingga pemain-pemain PSIS bisa mengembangkan permaian dengan baik.”Pemain sudah memiliki tanggung jawab dengan pos masing-masing, aliran bola dari tengah, kanan dan kiri berjalan sesuai dengan rencana. Mudah tidak hujan, sehingga bisa meningkatkan tempo permainan,”ujarnya.
Anak-anak asuh Firmandoyo dipastikan bakal percaya diri (pede) untuk kembali meraih tiga poin di kandang Persikabo. Plt Walikota Semarang Hendrar Prihadi menjanjikan bakal memberikan bonus apabila meraka kembali memperoleh kemenangan di kandang lawan.

Menurut kabar, Plt sudah menyiapkan Rp 20 juta untuk tim dan ofisial, jika mampu membawa pulang tiga poin, dan apabila imbang disediakan Rp10 juta. Sebelumnya, Plt wali kota juga telah memberikan bonus kepada pemain dan Official, setelah berhasil mengalahkan Persikad Depok.

Penasihat PSIS Johar Lin Eng mengaku, dengan adanya bonus dari Plt tersebut dapat meningkatkan semangat dan motivasi para pemain serta ofisial. ''Nilainya memang tidak seberapa, tetapi itu adalah bentuk perhatian dari pak Plt (Hendrar Prihadi) untuk kemajuan sepak bola di Semarang, “ ujarnya.

Sementara itu, Manajer Tim PSIS Setyo Agung Nugroho berharap, meski pada laga sebelumnya melawan Persikad Depok PSIS mempu mencuri tiga poin, para pemainya tidak jumawa saat melawan Persikabo. ''Eforia kemenangan di kandang Persikad jangan dijadikan parameter. Pemain harus tetap bermain bagus, dengan tidak meremehkan lawan,” ujarnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8953 seconds (0.1#10.140)