Valdano: Tak dibutuhkan 'superman' untuk latih Madrid
A
A
A
Sindonews.com - Mantan pemain, pelatih, serta direktur olahraga Real Madrid Jorge Valdano menyarankan klub asal Ibukota Spanyol itu untuk memilih pelatih yang baru saja dipecat oleh Celta Vigo Paco Herrera atau Paco Jemez untuk menggantikan posisi Jose Mourinho sebagai pelatih Los Blancos musim depan. Sebelumnya posisi Mourinho dikabarkan terancam dilengserkan setelah performa buruk Madrid sejauh musim ini berlangsung.
"Saat kebingungan seperti sekarang ini sangat penting untuk melihat filosofi sebenarnya sebuah tim. Terdiri dari pemain Spanyol dan pelatih asal Spanyol merupakan perjudian dalam tim tapi saya rasa hal ini akan berjalan dengan sangat baik," terang Valdano seperti dilansir Football-Espana, Sabtu (23/2/2013).
"Dalam sepak bola Anda tidak dapat melakukan hal yang sama, tidak perlu seorang 'superman' untuk mengelola sebuah tim profesional seperti Madrid, pasalnya mereka relatif mudah untuk diatur," sambungnya.
Valdano juga menyarankan kepada Madrid untuk mempertimbangkan memilih Paco Herrera yang baru saja dipecat dua pekan lalu dari Celta, kandidat lain ia menyebutkan jika performa Paco Jemez yang impresif bersama Rayo Vallecano bisa menjadi pilihan sebagai pelatih baru Madrid. "Saya suka pelatih dilevel menengah dan saya rasa Herrera atau Paco Jemez menjadi pilihan yang baik," tandasnya.
"Saat kebingungan seperti sekarang ini sangat penting untuk melihat filosofi sebenarnya sebuah tim. Terdiri dari pemain Spanyol dan pelatih asal Spanyol merupakan perjudian dalam tim tapi saya rasa hal ini akan berjalan dengan sangat baik," terang Valdano seperti dilansir Football-Espana, Sabtu (23/2/2013).
"Dalam sepak bola Anda tidak dapat melakukan hal yang sama, tidak perlu seorang 'superman' untuk mengelola sebuah tim profesional seperti Madrid, pasalnya mereka relatif mudah untuk diatur," sambungnya.
Valdano juga menyarankan kepada Madrid untuk mempertimbangkan memilih Paco Herrera yang baru saja dipecat dua pekan lalu dari Celta, kandidat lain ia menyebutkan jika performa Paco Jemez yang impresif bersama Rayo Vallecano bisa menjadi pilihan sebagai pelatih baru Madrid. "Saya suka pelatih dilevel menengah dan saya rasa Herrera atau Paco Jemez menjadi pilihan yang baik," tandasnya.
(akr)