Banding ditolak, Di Maria absen di El Clasico

Kamis, 28 Februari 2013 - 21:14 WIB
Banding ditolak, Di...
Banding ditolak, Di Maria absen di El Clasico
A A A
Sindonews.com - Gelandang Real Madrid Angel Di Maria dipastikan absen saat kontra Barcelona pada laga lanjutan La Liga, Sabtu (2/3) mendatang. Di Maria absen setelah Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) menolak banding El Real terhadap kartu merah pada laga sebelumnya.

Seperti dilansir Football-Espana, Kamis (28/2/2103) pemain asal Argentina itu sebelumnya mendapatkan kartu merah saat Madrid menghadapi Deportivo La Coruna akhir pekan lalu. Di Maria dipaksa wasit keluar lapangan setelah mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke ke-90, tak terima dengan keputusan ini membuat El Real mengajukan banding.

Banding yang diajukan tim asal Ibukota Spanyol itu ditolak oleh komisi disiplin RFEF yang tetap menjatuhi hukuman Di Maria sebanyak satu pertandingan. Pada laga tersebut wasit Alvarez Izquierdo menyatakan bahwa kartu kuning pertama Di Maria diberikan karena pemain Madrid bernomor punggung 22 itu membuang bola untuk memperlama laga.

Sementara itu, kartu kuning kedua Di Maria ketika ia menghalangi pemain Deportivo saat hendak melakukan tendangan bebas. Ditempat lain banding Mallorca untuk kartu kuning kepada Nunes juga dibatalkan, oleh RFEF. Berikut nama banding untuk kartu merah maupun akumulasi kartu kuning yang ditolak, Zaragoza-Leo Franco, Atletico-Gabi, Malaga-Camacho, Levante-Xavi Torres, Valencia-Cissokho dan Banega, Granada-Nyom, Espanyol-Stuani, hingga Osasuna-Ruben Gonzalez.
(akr)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5455 seconds (0.1#10.24)