15 Maret, Nirwan-Arifin bertemu di SUGBK

Senin, 11 Maret 2013 - 17:54 WIB
15 Maret, Nirwan-Arifin...
15 Maret, Nirwan-Arifin bertemu di SUGBK
A A A
Sindonews.com - Dua orang yang selama ini disebut-sebut berada di balik kekisruhan sepak bola Indonesia: Nirwan Dermawan Bakrie dan Arifin Panigoro, akan hadir di Training Camp (TC) Timnas.

Direktur Media PSSI, Tommy Rusihan Arief memastikan pembukaan TC Timnas yang bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, pada 15 Maret, akan dihadiri Menpora Roy Suryo dan Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin.

"Selain itu, dua tokoh sepak bola nasional juga akan hadir, Nirwan Dermawan Bakrie dan Arifin Panigoro," tuturnya, di Kantor PSSI Jakarta, Senin, (11/3/2013).

Selain itu, menurutnya, dua pemain naturalisasi yang dipanggil untuk mengikuti pelatnas Timnas kualifikasi Piala Asia 2015, sudah mulai bergabung hari ini.

"Dua pemain naturalisasi, yakni Stefano Lilipaly dan Tonnie Cussell Lilipaly telah tiba di Jakarta, hari ini. Mereka langsung bergabung dengan para pemain seleksi lainnya yang sudah berada di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta," ujarnya

Menurut Tommy, dengan bergabungnya pemain-pemain terbaik Indonesia tersebut, membuat situasi TC akan berjalan dengan baik.

"Selain itu, tambahan pemain datang dari klub Persebaya Surabaya sebanyak dua pemain. Kemudian, dari Persib Bandung enam pemain. Sedangkan sisanya, mulai menyusul pada tanggal 14 Maret," tandasnya.
(wbs)
Berita Terkait
Erick Thohir Terpilih...
Erick Thohir Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI, Pengamat: Dia Tahu Cara Menata Sepak Bola
Tuntutan Revolusi PSSI...
Tuntutan Revolusi PSSI Terus Berkumandang saat Konser Salam Satu Jiwa di Gladiator Arena Bekasi
Tuntut Penuntasan Kasus...
Tuntut Penuntasan Kasus Tragedi Kanjuruhan, Suporter Bentangkan Spanduk di Laga Persib VS Persija
FAPSI Dorong Revolusi...
FAPSI Dorong Revolusi Sepak Bola Indonesia
Konser Kopi Darat Sepak...
Konser Kopi Darat Sepak Bola untuk Rakyat Dorong Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Revolusi PSSI, GSR Kembali...
Revolusi PSSI, GSR Kembali Gelar Aksi Menolak Lupa Tragedi Kanjuruhan
Berita Terkini
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
21 menit yang lalu
Gading Marten dan Wijaya...
Gading Marten dan Wijaya Saputra Gembira Main Bareng Juara Dunia Biliar
58 menit yang lalu
PB POBSI Terus Berjuang...
PB POBSI Terus Berjuang Lahirkan Juara Dunia dari Indonesia, Kategori Junior Sudah Disabet
1 jam yang lalu
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
9 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
11 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
12 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved