Kirilenko ujian terberat Sharapova
A
A
A
Sindonews.com - Petenis Rusia, Maria Sharapova tidak pernah berharap untuk menghadapi kompatriotnya, Maria Kirilenko, di babak semifinal turnamen Indian Wells Masters 2013. Menurut Sharapova, bukanlah hal yang mudah untuk saling berkompetisi dengan rekan senegara, namun sebagai atlet profesional, dirinya harus tetap menunjukkan performa yang menawan untuk bisa meraih gelar juara.
Petenis nomor tiga dunia itu harus berhadapan dengan Kirilenko, setelah Kirilenko menyudahi permainan Petra Kvitova. "Maria (Kirilenko) bermain sangat bagus hari ini, itu benar-benar hasil yang besar baginya," puji Sharapova, dilansir situs resmi WTA, Kamis (14/3).
"Tidak pernah mudah untuk bermain melawan rekan senegara, tapi salah satu dari kami akan pergi ke final, yang merupakan salah satu hal yang bagus. Kami selalu memiliki pertandingan sulit melawan satu sama lain."
Dalam catatan rekor pertemuan, Sharapova masih unggul 4-2 atas petenis peringkat 15 dunia itu. Bahkan salah satu kemenangan yang dicatat Sharapova itu terjadi di perempat final Indian Wells Masters tahun lalu. "Kami memiliki pertandingan perempat final yang benar-benar berat di turnamen ini, tahun lalu. Jadi saya mengharapkan laga sulit yang lain. Sehingga saya bisa mempersiapkan diri dan datang ke lapangan untuk melakukan yang terbaik," ucap Sharapova.
Petenis nomor tiga dunia itu harus berhadapan dengan Kirilenko, setelah Kirilenko menyudahi permainan Petra Kvitova. "Maria (Kirilenko) bermain sangat bagus hari ini, itu benar-benar hasil yang besar baginya," puji Sharapova, dilansir situs resmi WTA, Kamis (14/3).
"Tidak pernah mudah untuk bermain melawan rekan senegara, tapi salah satu dari kami akan pergi ke final, yang merupakan salah satu hal yang bagus. Kami selalu memiliki pertandingan sulit melawan satu sama lain."
Dalam catatan rekor pertemuan, Sharapova masih unggul 4-2 atas petenis peringkat 15 dunia itu. Bahkan salah satu kemenangan yang dicatat Sharapova itu terjadi di perempat final Indian Wells Masters tahun lalu. "Kami memiliki pertandingan perempat final yang benar-benar berat di turnamen ini, tahun lalu. Jadi saya mengharapkan laga sulit yang lain. Sehingga saya bisa mempersiapkan diri dan datang ke lapangan untuk melakukan yang terbaik," ucap Sharapova.
(nug)