Khedira: Madrid kembali menjadi sebuah tim

Jum'at, 22 Maret 2013 - 15:44 WIB
Khedira: Madrid kembali...
Khedira: Madrid kembali menjadi sebuah tim
A A A
Sindonews.com - Gelandang Real Madrid Sami Khedira tidak bisa menjelaskan kesulitan yang dihadapi di awal musim ini. Dia menegaskan telah melihat kembali rekan-rekannya menjadi sebuah tim. Seperti diketahui, isu keretakan dalam tubuh El Real meyeruak seiring dengan buruknya penampilan Los Blancos. Sehingga mereka tertinggal jauh dari Barcelona di kompetisi La Liga.

Menurut Khedira, metamorfosis Los Blancos tidak lain dari tiga hasil spektakuler yang diraih anak asuh Jose Mourinho itu dalam beberapa laga terakhir. Pertama, mengalahkan Barca sebanyak dua kali dalam laga El Clasico sekaligus mengamankan tiket ke final Copa del Rey. El Real juga menyingkirkan Manchester United pada babak 16 besar Liga Champions.

"Kami telah mengesampingkan egoisme kecil kami. Sulit mengatakan apa yang terjadi saat itu. Kami memang bermain sangat buruk, tetapi pelahan kami mulai bangkit. Pada awal tahun ini, kami mulai mengingatkan untuk kembali tampil baik meski kami akui tertinggal jauh dari Barca pada kompetisi La Liga," terang Khedira seperti dilansir Football-Espana, Jumat (22/3/2013).

"Tim ini bisa mengalahkan Barcelona dalam dua pertandingan berturut-turut dan mengeluarkan Manchester United dari persaingan Liga Champions. Sekarang saya dapat mengatakan bila Real Madrid telah menjadi sebuah tim sekali lagi," sambungnya.

Khedira juga mengomentari terkait rumor kepergian pelatih Jose Mourinho pada musim depan dari Santiago Bernabeu. Sejumlah klub besar telah dikaitkan akan menjadi pelabuhan baru bagi pelatih berjuluk The Special One itu, tapi Khedira menekankan Mou merupakan pilihan yang tepat bagi El Real untuk membawa mereka kembali ke performa terbaik.

"Saya sangat bahagia sebagai salah satu anak asuh Mourinho dan saya rasa ia harus tetap bertahan di Real Madrid. Mourinho merupakan pilihan yang tepat untuk tim ini untuk membawa klub berprestasi kembali. Ia seorang pelatih yang luar biasa, jika ini keputusan saya maka saya ingin Mou tetap tinggal. Saya ingin ia bertahan," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7726 seconds (0.1#10.140)