Ballack: Bastian Schweinsteiger kunci kemenangan Bayern

Jum'at, 24 Mei 2013 - 23:47 WIB
Ballack: Bastian Schweinsteiger...
Ballack: Bastian Schweinsteiger kunci kemenangan Bayern
A A A
Sindonews.com - Mantan pemain Bayern Muenchen, Michael Ballack memberikan prediksi bila klub berjuluk The Bavarians itu akan meraih kemenangan pada laga final Liga Champions kontra Borrusia Dortmund, Minggu (26/5) mendatang. Ballack juga yakin bila Bastian Schweinsteiger akan menjadi pemain kunci pada pertandingan itu dan sekaligus memberikan kemenangan.

Ballack sendiri yang pernah membawa Bayern juara Bundesliga selama tiga kali, harus gagal meraih trofi pada kompetisi tertinggi di Eropa tersebut dan hanya puas menjadi runner-up. Akan tetapi kini pemain yang telah mencatatkan 157 caps bersama Bayern sejak 2002 hingga 2006 silan dan telah mencetak 62 gol yakin bila kini saatnya Bayern juara. Pemain yang telah mengoleksi 98 caps bagi timnas Jerman itu mengucapkan bila pengalaman Bayern akan sangat menentukan pada laga nanti.

"Semua ini tentang pengalaman dan jika Anda belum pernah mencapai final seperti pemain Dortmund dan pelatih mereka, tentu hal ini akan menjadi situasi yang spesial. Saya pikir Bayern memiliki keuntungan dari segi pengalaman. Mereka telah gagal tahun lalu dan kini mengetahui jika detail kecil dapat mengubah semuanya. Secara tim, Bayern merupakan tim yang fantastis," terang Ballack seperti dilansir Sky Sports, Jumat (24/5/2013).

Ia juga menambahkan bila Bayern pada musim ini telah mendatangkan pemain bagus yakni Frank Ribery yang menurutnya memiliki permainan konsisten dan selalu mempunyai kekuatan. Bagi Ballack pemain asal prancis itu juga telah membuktikan dirinya telah berada di level tertinggi dalam beberapa tahun terakhir.

"Mereka telah mendatangkan pemain hebat seperti Frank Ribery, ia merupakan pemain yang bila memiliki bola dapat mengubah pertandingan. Sementara itu terkait Bastian Schweinsteiger saya telah mengikuti perkembangan dirinya dalam sepuluh tahun terakhir. Kami telah bermain cukup lama dan sempat mengalami pasang surut. Ia memang telah gagal musim lalu, tapi ia akan datang kembali lebih kuat musim ini," tandasnya.
(akr)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Rebut Pole Position!
18 menit yang lalu
Yokohama F Marinos vs...
Yokohama F Marinos vs Al Nassr Club di VISION+, Duel Perempat Final AFC Champions League Elite!
23 menit yang lalu
Charles Honoris Pimpin...
Charles Honoris Pimpin Pordasi Jakarta 2025-2029, Targetkan Ibu Kota Jadi Sentra Kuda Pacu Dunia
2 jam yang lalu
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
3 jam yang lalu
Bayern Muenchen vs FSV...
Bayern Muenchen vs FSV Mainz 05 di Pekan ke 31 Bundesliga: Malam Ini pukul 20.30 WIB, Live di iNews
4 jam yang lalu
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
8 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved