Jerman incar kemenangan kedua atas Kazakhstan

Selasa, 26 Maret 2013 - 16:24 WIB
Jerman incar kemenangan...
Jerman incar kemenangan kedua atas Kazakhstan
A A A
Sindonews.com - Tim Nasional Jerman semakin haus poin di kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Eropa. Setelah mengalahkan Kazakhstan 3-0 akhir pekan lalu, Der Panser kembali mengincar poin penuh di leg kedua di Grundig-Stadion, Nuremberg, Rabu (27/3) dini hari WIB.
Di leg pertama, Die Nationalmanschaaft menggebuk Kazakhstan 3-0 melalui gol-gol dari Bastian Schweinsteiger, Mario Goetze dan Thomas Mueller di Astana, akhir pekan lalu.
Melihat pertandingan di Astana, Mesut Ozil dkk diyakini tidak akan menemui kesulitan untuk kembali meraih tiga poin. Meskipun begitu, pelatih Joachim Loew meminta kepada anak asuhnya untuk tidak meremehkan Ruslan Baltiev dan kawan-kawan.
Tapi, Loew juga tidak ingin timnya terlalu percaya diri. Hasil imbang kontra Swedia pada Oktober lalu patut dijadikan "alarm". Ketika itu, Jerman sudah unggul 4-0 namun pada akhirnya dipaksa meraih satu angka setelah lawan mampu menyamakan kedudukan 4-4.
Di pertandingan nanti, kemungkinan besar, Loew akan melakukan rotasi pemain. Schweinsteiger yang tidak bermain akibat skorsing akan digantikan oleh Sven Bender atau Ilkay Gundogan.
Sedangkan, Julian Draxler dipaksa meninggalkan skuad karena mengalami sakit. Namun, posisinya bisa digantikan Marco Reus yang sudah setelah melewati sanksi.
Sementara itu, di kubu tim tamu juga diperkirakan akan melakukan sejumlah pergantian pemain. Valeri Korobkin yang tampil memikat di Astana diyakini akan turun sebagai starter di lini tengah. Dia diplot menggantikan Baurzhan Dzholchiyev. Sedangkan Ulan Konysbayev juga akan mengisi peran Marat Khairullin menopang Sergey Ostapenko di depan.
Laju Jerman di babak kualifikasi Piala Dunia 2014 masih sempurna. Philipp Lahm dkk. memuncaki sementara klasemen Grup C dengan 13 poin dari lima kali bertanding. Kazahkstan berada empat setrip di bawahnya dengan mengemas satu poin dari empat laga.
Head to head Jerman v Kazakhstan:
23 Mar 2013 Kazakhstan 0-3 Jerman (PPD 2014)
27 Mar 2011 Jerman 4-0 Kazakhstan (PPE 2012)
13 Okt 2010 Kazakhstan 0-3 Jerman (PPE 2012)
Perkiraan Pemain Kedua Tim:
Jerman:Neuer; Lahm, Mertesacker, Howedes, Schmelzer; Khedira, Gundogan; Muller, Ozil, Reus; Gotze
Kazakhstan: Sidelnikov; Gurman, Logvienko, Dmitrenko, Kirov; Nurdauletov, Korobkin; Dzolchiyev, Konysbaev, Schmidtgal; Ostapenko
Prediksi Sindonews: Jerman 60%-40% Kazakhstan
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0838 seconds (0.1#10.140)