Tekuk Li Na di final, Sharapova pertahankan gelar

Senin, 29 April 2013 - 10:44 WIB
Tekuk Li Na di final, Sharapova pertahankan gelar
Tekuk Li Na di final, Sharapova pertahankan gelar
A A A
Sindonews.com - Petenis asal Rusia Maria Sharapova berhasil mempertahankan gelar Stuttgart Grand Prix setelah mengalahkan unggulan kedua asal China, Li Na, pada laga final Grand Prix Stuttgart 2013, Senin (29/4) dini hari tadi. Shrapova mampu menyudahi perwalawan Li Na pada pertandingan tersebut dengan meyakinkan secara dua set langsung 6-4 dan 6-3.

Seperti dilansir Sky Sports, Senin (29/4/2013) pada pertandingan tersebut petenis nomor dua dunia itu mampu melayangkan backhand keras yang tidak mampu ditahan oleh Li Na. Kemudian petenis asal China itu memberikan perlawanan saat mengubah skor menjadi 4-3, tapi petenis Rusia itu beberapa kali mampu memenangkan reli yang melelahkan serta menutup laga dengan 6-4.

Sementara itu pada set kedua, Sharapova tampil langsung menekan dan meninggalkan jauh lawannya untuk menutup laga dengan 6-3. Trofi juara ini merupakan yang kedua diraih Sharapova secara beruntun, setelah pada tahun lalu dia juga jadi juara di turnamen yang juga biasa dikenal WTA Porsche Grand Prix dengan menundukkan Victoria Azarenka.

Kemenangan ini juga semakin mempertegas dominasi Sharapova di lapangan tanah liat. Hal ini merupakan gelar juara ke-29 sepanjang karier Masha dan 16 diantaranya di lapangan tanah liat. Seusai pertandingan, Sharapova mengakui jika dirinya harus bekerja keras pada beberapa pekan terakhir demi meraih gelar ini.

"Saya tahu ini akan menjadi pertandingan yang sangat berat pada pekan ini, jadi saya senang dengan hasil akhirnya. Saya telah bermain cukup baik sepanjang pekan ini dan saya sangat senang karena mam[u meraih kemenangan kembali di sini," tutup Sharapova.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7444 seconds (0.1#10.140)
pixels