Petinju Namibia berharap gelar dunia WBF

Sabtu, 30 Maret 2013 - 23:50 WIB
Petinju Namibia berharap...
Petinju Namibia berharap gelar dunia WBF
A A A
Sindonews.com - Dalam salah satu pertarungan luar biasa dan mungkin menjadi salah satu yang terbaik di Namibia, Joseph Hilongwa memperlihatkan performa yang menawan dan tidak pernah menyerah dalam menekan lawannya, Sibusiso Twani dari Afrika Selatan, untuk mendapatkan gelar juara kelas terbang super WBA Intercontinental pada Jumat (29/3) waktu setempat.

Hilongwa terus menyerang Twani sepanjang laga, dan tugasnya ditunjang dengan tubuh yang luar biasa. Twani, hanya melakukan tekanan melalui serangan balik, dan penampilannya juga hampir melampaui keyakinan. Dalam pertarungan itu, Hilongwa mencatatkan menang angka mutlak, tiga hakim yang bertugas memberikan skor 115-113, 116-112 dan 118-110 untuk petinju asal Namibia berusia 31 tahun itu.

Berkat kemenangan itu, Hilongwa meningkatkan catatan menjadi 12 kemenangan (5KO) dan tanpa menderita kekalahan. Selanjutnya, dia berencana untuk sekali lagi bertarung mempertahankan gelar Intercontinental, sebelum melayangkan tantangan kepada juara dunia WBF, Juan Montes dari Meksiko.

"Saya menikmati pertarungan, dan saya berharap untuk mempertahankan gelar dan kemudian mengambil gelar juara dunia sesegera mungkin. Saya akan senang untuk melawan Montes di sini di Namibia, tapi saya tidak punya masalah pergi ke Meksiko untuk mengalahkan dia," tukas Hilongwa.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6385 seconds (0.1#10.140)