Cara Ibra menjinakkan Messi

Rabu, 03 April 2013 - 01:07 WIB
Cara Ibra menjinakkan...
Cara Ibra menjinakkan Messi
A A A
Sindonews.com - Jelang laga perempat final antara PSG melawan Barcelona dalam leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (03/04) din ihari WIB, di Paris, Perancis.

Ujung tombak klub Paris Saint-Germain, Zlatan Ibrahimovic mengatakan, para pemain PSG harus menguasai bola sebanyak mungkin untuk dapat meredam kemampuan para pemain Barcelona dalam menguasai bola.

Menurut Ibrahimovic, tidaklah gampang mengalahkan Barcelona yang disebutnya sebagai "tim terbaik yang pernah ada di dunia". "Jadi, ini laga yang sangat sulit... Semua orang tahu, Barcelona sangat jago dalam penguasaan bola," kata Ibrahimovic seperti dilansir bbcsport

Namun demikian, lanjutnya, PSG akan berupaya sekuat tenaga untuk sebanyak mungkin menguasai bola, apabila ingin meredam keperkasaan Iniesta dan kawan-kawan.

"Saya pikir ini laga ini bakal menarik, karena kami dipaksa untuk mencari jalan keluar untuk meredam kemampuan mereka dalam menguasai bola," ujarnya, setengah menganalisa.

Cara lain? Ibrahimovic mengaku, PSG mungkin akan sebanyak mungkin 'menganggu' pergerakan para pemain Barca, sehingga akan mengacaukan konsentrasi calon lawannya itu. "Sesering mungkin kami akan menganggu mereka saat menguasai bola," kata Ibra, tanpa menjelaskan pengertian 'menganggu' yang dia maksudkan.

Secara khusus, pemain timnas Swedia keturunan Bosnia ini mengaku, hal lain yang harus diwaspadai dari Barca adalah sosok Lionel Messi. "Dia pemain terhebat sepanjang sejarah," kata Ibra.

Sementara itu, playmaker Barcelona Xavi Hernandez dan bek kiri Jordie Alba dilaporkan siap dimainkan dalam laga melawan PSG, setelah sebelumnya mereka dililit cedera.

Xaxi mengalami cedera saat Barca melawan Franceon dalam laga lanjutan liga domestik, 26 Maret lalu, sementara Alba ditarik keluar lapangan saat memperkuat timnas Spanyol melawan Finlandia, 22 Maret. Namun laporan terakhir menyebutkan, keduanya dalam kondisi fit dan siap diturunkan dalam laga pada Rabu dini hari WIB.

Kiper Victor Valdes, yang tidak diturunkan saat melawan Celta Vigo, juga menyatakan siap berlaga. Manajer Barcelona Tito Vilanova juga akan menemani anak asuhnya di Paris, setelah mengikuti proses penyembuhan kanker selama dua bulan.

Susunan Pemain:

PSG: Sirigu; Jallet, Silva, Alex, Maxwell; Matuidi, Beckham; Moura, Pastore, Lavezzi; Ibrahimovic

Barcelona: Valdes; Alves, Pique, Mascherano, Alba; Xavi, Busquets, Iniesta; Alexis, Messi, Villa
(wbs)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
25 menit yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
1 jam yang lalu
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
1 jam yang lalu
Matchday 30 Bundesliga:...
Matchday 30 Bundesliga: Saksikan Aksi Seru Klub Jerman Favoritmu di VISION+
2 jam yang lalu
Biodata dan Agama Frank...
Biodata dan Agama Frank Sanchez: Monster Tinju Kuba Calon Penakluk Daniel Dubois
3 jam yang lalu
Persiapan Timnas Indonesia...
Persiapan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17, Nova Arianto: Libur Dulu 2 Bulan, Latihan Lagi Juli!
3 jam yang lalu
Infografis
Cara Cek Halal MUI Online,...
Cara Cek Halal MUI Online, Jamin Kehalalan Makanan di Restoran Kesayanganmu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved