Gagal cetak gol, Fergie tetap puji Van Persie
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Manchester United Sir Alex Ferguson tetap memberikan pujian kepada penyerang asal Belanda Robin van Persie meski gagal mencetak gol pada laga derby kontra Manchester City dini hari tadi. Performa Van Persie memang tengah menurun pada beberapa laga terakhir dengan tidak mampu membobol gawang tim lain pada 10 laga terakhir.
Menurunnya kinerja Van Persie, tidak lantas membuat Ferguson mencadangkannya pada laga dini hari tadi. Meski gagal memberikan gol tapi Van Persie memberikan andil bagi gol pertama United meski tidak cukup membawa United meraih kemenangan setelah kalah tipis 1-2 dari City. Fergie sendiri tetap memuji anak asuhnya tersebut yang menurutnya Van persie tetap menjadi pemain yang fantastis.
"Kami telah unggul banyak poin, hal itu membuktikan performa kami sangat baik. Saya tidak mempunyai keluhan tentang hal itu. Sementara Van Persie bagi saya telah bermain sangat fantastis. Saya membawa kembali Wayne Rooney dan ia hampir bermain selama 90 menit. Kami menurunkannya karena ia telah kehilangan beberapa laga," jelas Fergie seperti dilansir Soccerway, Selasa (9/4/2013).
Sementara itu terkait dengan performa anak asuhnya pada laga derby tadi, Ferguson mengatakan performa anak asuhnya tidak terlalu buruk meski gagal meraih kemenangan di kandang. Ferguson tetap yakin meski timnya gagal pada pertandingan derby ini, United masih dapat mengamankan gelar Liga Premier Inggris mengingat selisih poin dengan City masih 12 poin.
"Secara keseluruhan hari ini tidaklah terlalu buruk dalam hal kinerja kami. Anda tidak ingin kehilangan pertandingan derby, tapi kami baik-baik saja. Ini permainan yang sangat intensif dan kompetitif karena ini dua tim terbaik di Negara ini," tutupnya.
Menurunnya kinerja Van Persie, tidak lantas membuat Ferguson mencadangkannya pada laga dini hari tadi. Meski gagal memberikan gol tapi Van Persie memberikan andil bagi gol pertama United meski tidak cukup membawa United meraih kemenangan setelah kalah tipis 1-2 dari City. Fergie sendiri tetap memuji anak asuhnya tersebut yang menurutnya Van persie tetap menjadi pemain yang fantastis.
"Kami telah unggul banyak poin, hal itu membuktikan performa kami sangat baik. Saya tidak mempunyai keluhan tentang hal itu. Sementara Van Persie bagi saya telah bermain sangat fantastis. Saya membawa kembali Wayne Rooney dan ia hampir bermain selama 90 menit. Kami menurunkannya karena ia telah kehilangan beberapa laga," jelas Fergie seperti dilansir Soccerway, Selasa (9/4/2013).
Sementara itu terkait dengan performa anak asuhnya pada laga derby tadi, Ferguson mengatakan performa anak asuhnya tidak terlalu buruk meski gagal meraih kemenangan di kandang. Ferguson tetap yakin meski timnya gagal pada pertandingan derby ini, United masih dapat mengamankan gelar Liga Premier Inggris mengingat selisih poin dengan City masih 12 poin.
"Secara keseluruhan hari ini tidaklah terlalu buruk dalam hal kinerja kami. Anda tidak ingin kehilangan pertandingan derby, tapi kami baik-baik saja. Ini permainan yang sangat intensif dan kompetitif karena ini dua tim terbaik di Negara ini," tutupnya.
(akr)