Chelsea kembali diguncang skandal cinta segitiga

Selasa, 09 April 2013 - 21:32 WIB
Chelsea kembali diguncang skandal cinta segitiga
Chelsea kembali diguncang skandal cinta segitiga
A A A
Sindonews.com – Ruang ganti Chelsea sempat memanas saat dua penggawa The Blues, John Terry terlibat perselisihan dengan Wayne Bridge. Perselisihan tersebut disebabkan Terry berselingkuh dengan istri Bridge yang bernama Vanessa Perroncel.

Ternyata skandal cinta segitiga itu kembali terulang. Kali ini skandal itu melibatkan kiper Chelsea, Courtois Thibaut dan gelandang muda Chelsea, Kevin De Bruyne. Dikabarkan Thibaut menggandeng seorang wanita bernama Caroline Lijne yang merupakan pacar De Bruyne.

Lijne dikabarkan frustasi dengan hubungannya bersama Bruyne yang tengah dipinjamkan ke Werder Bremen. Oleh sebab itu ia terbang ke Madrid,untuk menemui Thibaut yang saat ini bermain di Atletico Madrid dengan status pinjaman.

Awalnya Bruyne tak mengetahui bahwa pacarnya tengah selingkuh dengan rekan setimnya di Chelsea. Begitu ia tahu, pemain berusia 20 tahun itu merasa patah hati. Hal tersebut dikabarkan majalah lokal asal Belgia.

"Di Madrid dia mengkhianati Kevin de Bruyne. Dia tidak tahu apa-apa, tetapi ketika ia tahu tentang hal itu, ia menjadi gila. Ini adalah kejutan besar baginya. " ungkap seorang sumber seperti dikutip Dailymail, Selasa (9/4/2013)

Situasi tersebut di khawatirkan membuat hubungan keduannya menjadi renggang. Apalagi kedua pemain tersebut sama-sama bakal membela timnas Belgia yang akan menghadapi Macedonia di ajang Piala Dunia 2014.

Namun, seorang juru bicara Asosiasi Sepak Bola Belgia mengungkapkan bahwa hubungan kedua pemain tersebut dalam kondisi yang baik. "Mereka masih bergaul . Bahkan, Mereka bercanda tentang hal itu," ungkap jubir asosiasi sepakbola Belgia.

Pelatih Belgia, Marc Wilmots dikabarkan telah mendamaikan kedua pemain tersebut. Ia tak ingin masalah pribadi bakal berdampak pada performa timnas Belgia.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4074 seconds (0.1#10.140)