Terancam degradasi, Barton enggan perkuat QPR
A
A
A
Sindonews.com - Gelandang Queens Park Rangers (QPR) Joey Barton yang dipinjamkan ke Marseille menolak kembali ke klub asalnya setelah QPR terancam terdegradasi musim ini.
Sebelumnya QPR meminjamkan Barton ke Marseille pada bursa transfer musim panas lalu dengan durasi kontrak yang habis pada akhir musim nanti. Hal itu berarti Barton harus kembali pulang ke Loftus Arena.
Namun, ia mengaku enggan kembali memperkuat QPR. Pasalnya, klub berjuluk The Rangers itu terancam degradasi pada akhir musim nanti. Barton menegaskan dirinya enggan bermain di level satu tingkat lebih rendah dari Liga Premier Inggris, yakni ajang Championship.
“Beberapa orang aneh berfikir saya akan bermain di level Championship pada musim depan. Mungkin itu QPR, tapi saya tidak,” ungkap Barton di akun twitter pribadinya, Rabu (10/4/2013).
Barton mengaku Marseille bakal mempertahankannya di Stade Velodrome. Dikabarkan klub berjuluk Les Pcheens itu telah menyiapkan kontrak pinjaman hingga akhir musim depan.
“Keputusan tidak tergantung kepada QPR jika saya memilih untuk tetap di sini. Kesepakatan kontrak baru telah siap di tempatnya. QPR tak akan menginginkan saya memiliki gaji besar di ajang Championship,” tambahnya.
Sebelumnya QPR meminjamkan Barton ke Marseille pada bursa transfer musim panas lalu dengan durasi kontrak yang habis pada akhir musim nanti. Hal itu berarti Barton harus kembali pulang ke Loftus Arena.
Namun, ia mengaku enggan kembali memperkuat QPR. Pasalnya, klub berjuluk The Rangers itu terancam degradasi pada akhir musim nanti. Barton menegaskan dirinya enggan bermain di level satu tingkat lebih rendah dari Liga Premier Inggris, yakni ajang Championship.
“Beberapa orang aneh berfikir saya akan bermain di level Championship pada musim depan. Mungkin itu QPR, tapi saya tidak,” ungkap Barton di akun twitter pribadinya, Rabu (10/4/2013).
Barton mengaku Marseille bakal mempertahankannya di Stade Velodrome. Dikabarkan klub berjuluk Les Pcheens itu telah menyiapkan kontrak pinjaman hingga akhir musim depan.
“Keputusan tidak tergantung kepada QPR jika saya memilih untuk tetap di sini. Kesepakatan kontrak baru telah siap di tempatnya. QPR tak akan menginginkan saya memiliki gaji besar di ajang Championship,” tambahnya.
(akr)